Jamboride Kembali Digelar: Riding Bareng Komunitas Memulai Rangkaian Acara Menuju IMOS 2024

Oleh : Candra Mata | Selasa, 15 Oktober 2024 - 21:23 WIB

Jamboride kembali digelar dalam rangkaian IMOS 2024
Jamboride kembali digelar dalam rangkaian IMOS 2024

INDUSTRY.co.id - Jakarta, Asosiasi Sepeda Motor Indonesia (AISI) kembali menyelenggarakan pameran sepeda motor terbesar yaitu Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2024 yang akan berlangsung pada 30 Oktober hingga 3 November 2024 di ICE BSD City.  

Menempati area yang lebih luas dari penyelenggaraan sebelumnya di Hall 9 dan Hall 10, pameran ini akan menampilkan beragam inovasi terkini dari merek-merek sepeda motor terkemuka, aksesoris, serta teknologi terbaru di industri otomotif roda dua.

Sebagai rangkaian acara menuju IMOS 2024, Jamboride kembali digelar pada 13 Oktober 2024 di Se.tujuan Coffee & Eatery, Serpong.  

Dengan semangat kebersamaan dan kecintaan pada dunia otomotif khususnya roda dua, jamboride menjadi wadah bagi para penggemar otomotif untuk bertemu, berbagi pengalaman, dan menikmati berbagai kegiatan menarik yang telah disiapkan.

Acara ini dihadiri oleh lebih dari 300 peserta yang berasal dari lebih dari 30 komunitas motor, termasuk di antaranya komunitas Dumors Tangsel, XMAX Riders Indonesia, ALVA Community, Pasukan Motor Pelan, DMONS (Depok Max Owners), Jakarta MAX Owners, Jakarta Mio Club, Honda Vario Club Indonesia, YRFI Indonesia, YRFI Jakarta. 

YRFI Bekasi, YRFI Tangerang, Clafiast, Fazzio Owner Club Indonesia, HASCI Jakarta, HPCI Tangerang, HPCI Jakarta, Honda Stylo Club Jakarta, HVC Jakarta, HAI Tangerang, Sapi Kuntet, MAX ID Tangerang SELATAN, XSR Brotherhood, Supermoto Indonesia Tigaraksa, BBM (Banten Brother Max),.

XMAX NMAX Tangsel, AHMT, YNCI Tangerang, Satria SSFC Tangerang, Honda Beat Jakarta, HASCI Tangerang, HPCI Cisadane, Kalcer Skuter hingga Super Riders. Peserta memulai kegiatan dengan afternoon ride, di mana para bikers berkumpul di Indomaret Point ITC BSD dan kemudian melakukan konvoi menuju lokasi acara di Se.tujuan Coffee & Eatery, Serpong.

Tak hanya sekedar riding bersama, Jamboride juga menyuguhkan rangkaian acara menarik yang memanjakan para peserta, seperti:

Park Pick, yaitu sesi penghargaan untuk 10 sepeda motor terbaik yang mengikuti riding.

Sunday Market, sebuah bazar yang menjual berbagai apparel motor dan aksesoris eksklusif.

Talkshow bersama penyelenggara IMOS 2024, Adriean Eka selaku General Manager Seven Event, serta KOL motorsport Rifky Hidayat, yang dikenal dengan akun Instagramnya @nakano_rh80.

Dalam talkshow tersebut, Adriean Eka, selaku penyelenggara IMOS 2024, menyatakan, "Jamboride ini tidak hanya menjadi ajang pertemuan bagi komunitas motor, tetapi juga sebagai wujud antusiasme menyambut IMOS 2024 yang akan menjadi lebih besar dan meriah. Kami berharap melalui Jamboride, komunitas motor semakin terlibat aktif dalam rangkaian acara IMOS, serta menjadi bagian dari semangat perkembangan industri otomotif di Indonesia,” ujarnya.

Dengan berbagai aktivitas yang dihadirkan dalam Jamboride, acara ini bukan hanya sekedar riding bersama, tetapi juga sebagai wadah interaksi antar komunitas motor untuk saling berbagi pengetahuan, pengalaman, dan mempererat solidaritas.

IMOS 2024 akan menjadi platform utama bagi industri sepeda motor di Indonesia, menampilkan berbagai inovasi, produk baru, serta tren terbaru di dunia otomotif roda dua. 

Pameran ini akan menjadi ajang bagi para profesional, penggemar motor, hingga pelaku industri untuk berinteraksi dan mengeksplorasi perkembangan terbaru dalam industri sepeda motor. 

Total lebih dari 60 peserta telah terkonfirmasi untuk bergabung pada IMOS 2024 kali ini yang terdiri dari 18 merek sepeda motor dan lebih dari 40 merek industri pendukung.

Segala keseruan yang hanya bisa didapatkan pada 5 hari penyelenggaraan IMOS 2024 tentunya akan menjadi agenda wajib para pecinta otomotif roda dua.  

Jadwalkan kehadiran dengan membeli tiket IMOS 2024 secara online melalui aplikasi Auto360 mulai tanggal 24 Oktober 2024 dengan harga tiket weekday sebesar Rp 25.000, sedangkan tiket weekend dijual dengan harga Rp 40.000.  

Sedangkan bagi pengunjung yang memilih untuk membeli tiket secara langsung di lokasi pameran, tiket on the spot akan tersedia selama pameran berlangsung. Untuk tiket weekday, harga on the spot adalah Rp 35.000, sementara untuk weekend senilai Rp 50.000. 

Tiket on the spot dapat dibeli di tiket box yang tersedia di lokasi pameran IMOS 2024, yang akan dibuka sepanjang acara dari 30 Oktober hingga 3 November 2024.

Penyelenggaraan IMOS tahun ini juga akan didukung oleh FIFGROUP sebagai Platinum Sponsor hadir bersama lima unit bisnisnya yakni FIFASTRA, SPEKTRA, DANASTRA, FINATRA dan AMITRA yang akan membantu memberikan kemudahan bagi konsumen dalam memiliki sepeda motor. Selain itu, Supperchallenge dan Kahf juga berperan sebagai sponsor.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ilustrasi Minum air putih (Foto: Halodoc)

Kamis, 19 Juni 2025 - 22:59 WIB

Jangan Sepelekan! Ini Pentingnya Konsumsi Air Murni untuk Menjaga Kesehatan Organ Tubuh

Air murni terbukti membantu fungsi ginjal, detoksifikasi, dan hidrasi optimal. Ketahui manfaat air murni 0 PPM yang aman dikonsumsi harian dan bebas kontaminan.

JETOUR X70 Plus

Kamis, 19 Juni 2025 - 18:42 WIB

JETOUR Hadirkan Program Manfaat Baru Miliki JETOUR DASHING dan JETOUR X70 Plus

JETOUR secara resmi meluncurkan program dengan manfaat terbaru untuk semakin memudahkan konsumen memiliki JETOUR DASHING dan JETOUR X70 Plus.

Peluncuran Solar Academy Indonesia (SAI).

Kamis, 19 Juni 2025 - 18:35 WIB

Solar Academy Indonesia 2025 Tingkatkan Kompetensi SDM untuk Manajemen Proyek PLTS dan Transisi Energi Bersih

Solar Academy Indonesia 2025 resmi diluncurkan untuk meningkatkan kompetensi SDM lokal di sektor energi surya. Program pelatihan intensif ini mendukung RUPTL 2025-2034 dan menyiapkan tenaga…

BPDP Launching Katalog 100 Produk UKMK Kelapa Sawit

Kamis, 19 Juni 2025 - 18:16 WIB

Dukung Transformasi Industri Kelapa Sawit, BPDP Launching Katalog 100 Produk UKMK Kelapa Sawit

Katalog 100 Produk UKMK Sawit ini merupakan edisi kedua sebagai pengembangan dan penyempurnaan dari edisi pertama yang telah diluncurkan pada tahun 2023. Dalam Katalog edisi kedua ini mencakup…

PT Royal Regent Indonesia Kirim Produk Mainan dari KEK Kendal ke Amerika Serikat

Kamis, 19 Juni 2025 - 17:53 WIB

Perkuat Jejak Ekspor, PT Royal Regent Indonesia Kirim Produk Mainan dari KEK Kendal ke Amerika Serikat

PT Royal Regent Indonesia (RRI), perusahaan manufaktur mainan anak asal Hong Kong, menggelar seremoni pelepasan ekspor produk ke Amerika Serikat dari pabriknya di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK)…