Lebih Dari 100 Ribu Produk Unggulan Dipamerkan di Pameran B2B Terbesar di Asia Tenggara

Oleh : Nina Karlita | Jumat, 09 Agustus 2024 - 16:46 WIB

Pameran dagang B2B profesional terbesar di Asia Tenggara, IBTE, IGHE, dan IEAE di gelar di JIexpo
Pameran dagang B2B profesional terbesar di Asia Tenggara, IBTE, IGHE, dan IEAE di gelar di JIexpo

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Pameran dagang B2B profesional terbesar di Asia Tenggara, Indonesia International Baby Products (IBTE), Indonesia International Gifts and Housewares Expo (IGHE), dan Indonesia International Electronics and Smart Appliances Expo (IEAE) digelar di Jiexpo Kemayoran, Jakarta.

Berbagai produk inovatif seperti perlengkapan ibu menyusui, perlengkapan bayi, mainan anak, perangkat pintar & elektronik serta kebutuhan rumah tangga dipamerkan di pameran yang berlangsung tanggal 7 hingga 9 Agustus 2024.

IBTE, IGHE, dan IEAE 2024 dirancang untuk menampilkan berbagai produk yang mencerminkan tren terkini dan inovasi terbaru, menjawab kebutuhan dan tuntutan era modern yang meningkat. Sebagai pameran B2B berkelas dunia, acara ini telah memantapkan posisinya sebagai yang terbesar dan paling profesional di Asia Tenggara. 

Dengan area pameran yang mencakup hampir 40.000-meter persegi (skala pameran meningkat dua kali lipat dibandingkan tahun lalu). Tahun ini lebih dari 1000 peserta pameran berpartisipasi dan akan menampilkan lebih dari 110.000 produk – produk unggulan mereka dari berbagai negara termasuk Hongkong, India, Thailand, Malaysia, Korea dan Tiongkok. 

Seiring dengan pertumbuhan ekonomi yang terus berkembang, daya beli masyarakat Indonesia pun meningkat dari permintaan mainan, baik tradisional maupun modern. Indonesia memiliki populasi muda yang besar, yang merupakan pasar utama untuk produk mainan. 

Menurut Chairman of Indonesian Toys Association, Sutjiadi Lukas, Keuntungan demografis ini menawarkan peluang yang luar biasa bagi produsen dan distributor mainan.

"Sebagai Asosiasi Mainan Indonesia, kami memainkan peran penting dalam mendukung dan memandu industri kami melalui perubahan yang dinamis ini. Kami berkomitmen untuk mendorong inovasi, memastikan keamanan produk, dan mendorong pertumbuhan yang berkelanjutan," kata Sutjiadi. 

"Pameran ini merupakan bukti dari dedikasi kami, menyediakan platform bagi para pemangku kepentingan industri untuk memamerkan produk terbaru mereka, bertukar ide, dan menjalin kemitraan yang berharga," tambah Sutjiadi. 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Presscon AMI Awards 2024.

Selasa, 15 Oktober 2024 - 23:25 WIB

Nominasi AMI Awards 2024, Merayakan Keberagaman Musik Generasi Baru

Dengan Musik Generasi Baru sebagai tema, AMI Awards 2024 tidak hanya menjadi ajang penghargaan, tetapi juga perayaan semangat kreatif yang terus tumbuh di kalangan musisi muda.

Aice Luncurkan Edisi Terbatas Crispy Balls dengan Wajah Gregoria dan Veddriq.

Selasa, 15 Oktober 2024 - 22:46 WIB

Aice Luncurkan Edisi Terbatas Crispy Balls dengan Wajah Gregoria dan Veddriq, Rayakan Prestasi Atlet Olimpiade

Peluncuran Aice Crispy Balls edisi khusus ini merupakan bentuk penghormatan dan apresiasi terhadap perjuangan Gregoria dan Veddriq yang telah mengharumkan nama Indonesia di Olimpiade 2024 Paris.

Ilustrasi Digitalisasi (Ist)

Selasa, 15 Oktober 2024 - 22:17 WIB

FEKDI x KKI 2024 : Inovasi Ekonomi dan Keuangan Digital

FEKDI x KKI 2024 bertujuan untuk selebrasi atas kemajuan pesat digitalisasi Indonesia, sekaligus komitmen bersama untuk akselerasi transformasi digital ke depan.

Agen BRILink

Selasa, 15 Oktober 2024 - 21:27 WIB

AgenBRILink Bukti Nyata Peran BRI Ciptakan Pemerataan Ekonomi yang Inklusif

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk, melalui inisiatif AgenBRILink, membuktikan perannya sebagai agen pembagunan khususnya dalam menciptakan pemerataan ekonomi yang inklusif di seluruh Indonesia.…

Topping Off Gedung Institut Neurosains Nasional di RS Pusat Otak Nasional (RSPON).

Selasa, 15 Oktober 2024 - 21:26 WIB

Menteri Kesehatan Topping Off Gedung INN di RSPON, Pusat Layanan Penelitian dan Layanan Unggulan Otak dan Saraf

Menkes Budi Gunadi Sadikin resmikan dua gedung INN di RSPON sebagai pusat pelayanan kesehatan komprehesif berbasis sitem cluster dan pusat pendidikan serta penelitian.