Sea Ghost MMA Marinir Raih Medali pada Piala KONI Banten 2013
Oleh : Herry Barus | Senin, 18 September 2023 - 06:48 WIB

Sea Ghost MMA Marinir Raih Medali pada Piala KONI Banten 2013
INDUSTRY.co.id - Banten- Atlet MMA Korps Marinir berhasil sabet Medali Emas, Medali Perak dan Medali Perunggu pada ajang kejuaraan bergengsi pertandingan MMA IBCA (Indonesia Beladiri Campuran Amatir) Piala Koni Banten 2023 Sabtu (16/09/23).
Dalam kejuaraan MMA Piala Koni Banten 2023 ini Prajurit Petarung Baret Ungu di bawah pimpinan Kapten Mar Rudi Yuswanto, berhasil merebut berbagai medali, yang diantaranya medali Emas diraih oleh Serda Mar Robby Indiarto dari Batalion Howitzer-1 Mar dengan kategori Full MMA Amatir kelas 70 kg, Serda Mar Raihan Syauqi Amri dari Yonif-8 Mar dengan kategori Full MMA Amatir kelas 56 Kg, Serda Mar Muhamad Adi Putra Pratama dari Yonif-10 Mar dengan kategori Full MMA Amatir kelas 52.2 Kg, Serda Mar M. Waldi Ansyah dari Batalion Ranratfib-1 Mar dengan kategori Full MMA Amatir kelas 60 Kg, dan Prada Mar Okta Yudha Prasetya dari Batalion Roket-3 Mar dengan kategori Full MMA Amatir kelas 81 Kg.
Torehan Medali Perak diantaranya, Serda Mar Sulkhan Hakim dari Batalion Angmor-1 Mar dengan kategori Full MMA Amatir kelas 81 Kg, Serda Mar Eka Pratama Putra dari Batalion Bekpal-1 Mar dengan kategori Full MMA Amatir 70 Kg, Serda Mar Karso dari Lanmar Jakarta dengan kategori Full MMA Amatir kelas 60 Kg, Serda Mar Ifan Martulus dari Yonif-11 Mar dengan kategori Full MMA Amatir kelas 56 Kg, Serda Mar M. Jingga Merdeka dari Yonif-11 Mar dengan kategori Full MMA Amatir kelas 53 Kg.
Sedangkan Medali Perunggu berhasil diraih oleh Serda Mar Andre Pratama Yudha dari Mako Kormar dengan kategori Full MMA Amatir kelas 56 Kg, Serda Mar Avife Ade P dari Yonif-6 Mar dengan kategori Stand Up Fighting kelas 61 Kg, Serda Mar Niko Mohtadi dari Batalion Tankfib-3 Mar dengan kategori Stand Up Fighting kelas 61 Kg, dan Pratu Mar Logi Nudik Horyzon dari Yonif-8 Mar dengan kategori Stand Up Fighting kelas 65 Kg.
Dari torehan tersebut Atlet SEA GHOST MMA Korps Marinir mendapatkan hasil Juara Umum 1 dengan kategori Full MMA Senior, serta Juara Umum 1 dengan kategori Stand Up Fighting Senior.
Komandan Korps Marinir Mayor Jenderal TNI (Mar) Nur Alamsyah menyampaikan apresiasi dan ucapan terimakasih serta rasa bangga atas prestasi yang telah diraih prajurit Korps Marinir pada ajang Kejuaraan MMA IBCA Piala Koni Banten tahun 2023 sehingga membawa nama harum Satuan dan kebanggaan bagi diri sendiri, keluarga dan Satuan.
Keberhasilan tersebut tidak lepas dari kedisiplinan dan kesungguhan dalam berlatih yang dilakukan dengan rutin dan penuh semangat sehingga pada pertandingan tersebut membuahkan hasil yang membanggakan, teruslah berlatih dengan sungguh-sungguh dengan harapan para atlet MMA Korps Marinir mampu menjuarai berbagai pertandingan yang akan dihadapi kedepannya.
Baca Juga
Indonesia Women's Open 2025: Gelar Pertama Hwang Yoona Dalam Debut…
Didominasi Warna Kuning & Putih Pertamina Enduro VR46 Racing Team…
Putaran Kedua Indonesia Women's Open 2025, Pegolf Korea Cho Jeongmin…
Catatkan Skor 66, Dua Pegolf Korea Pimpin Sementara Putaran Pertama…
Digelar 24-26 Januari di Damai Indah Golf-BSD Course, IWO 2025 Jadi…
Industri Hari Ini

Rabu, 12 Februari 2025 - 08:49 WIB
Upgrade Sistem BSI Rampung, Layanan E-Channel Kembali Normal
Sistem IT di PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) saat ini telah memasuki fase stabilisasi setelah selesainya proses upgrade, sehingga seluruh layanan e-channel perseroan kembali normal dan dapat…

Rabu, 12 Februari 2025 - 08:39 WIB
Proyek BRI Ragunan Garapan PTPP, Lebih Cepat dari Target
Era globalisasi dan kemajuan pesat dalam teknologi informasi menuntut perusahaan-perusahaan di berbagai sektor untuk terus melakukan inovasi dalam mengakselerasi transformasi penerapan digital.

Rabu, 12 Februari 2025 - 08:30 WIB
Galaxy S25 Series Hadir dengan Desain Lebih Ringan dan Daya Tahan Terbaik
Meski lebih tipis, Samsung Galaxy S25 Series punya daya tahan baterai yang sam adengan generasi sebelumnya serta daya tahan terbaik terhadap goresan dan benturan.

Rabu, 12 Februari 2025 - 08:14 WIB
Dikenal Dengan Proyek-Proyek Visioner, Paradise Indonesia Terus Hadirkan Inovasi dan Peningkatan Kualitas
PT Indonesian Paradise Property Tbk (INPP/Paradise Indonesia) terus memperkuat posisinya sebagai salah satu perusahaan properti terkemuka di Indonesia melalui inovasi dan peningkatan kualitas…

Rabu, 12 Februari 2025 - 08:13 WIB
Bank DKI Catat Pertumbuhan Positif di 2024, Perkuat Fondasi Keuangan untuk 2025
Pertumbuhan ini mencerminkan komitmen perseroan dalam mendukung perekonomian Jakarta dan sekitarnya melalui pembiayaan yang sehat dan berkelanjutan.
Komentar Berita