KTT ke-42 ASEAN Berakhir, Menteri Basuki Antar Kepulangan Sultan Brunei Darussalam

Oleh : Hariyanto | Jumat, 12 Mei 2023 - 09:19 WIB

Menteri Basuki Antar Kepulangan Sultan Brunei Darussalam
Menteri Basuki Antar Kepulangan Sultan Brunei Darussalam

INDUSTRY.co.id - Labuan Bajo - Setelah kemarin pagi (Rabu, 10/5/2023) menyambut kedatangan Sultan yang Di-Pertuan Brunei Darussalam Hassanal Bolkiah, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono kembali bertugas untuk mengantarkan kepulangan Sultan Brunei Darussalam di Bandar Udara Komodo, Labuan Bajo, Kamis (11/05/2023). 

Kembalinya para pemimpin negara anggota ASEAN dari Indonesia ini sekaligus juga menandai bahwa rangkaian kegiatan KTT ke-42 ASEAN di Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT) telah berakhir dengan baik, serta penuh semangat persahabatan.

Begitu pula dengan peran Menteri Basuki sebagai Penanggung Jawab Bidang Pelaksanaan KTT dan Logistik, sesuai dengan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 5 Tahun 2023 mengenai Panitia Nasional Keketuaan Indonesia pada ASEAN Tahun 2023. Dukungan infrastruktur turut memberikan andil dalam keberhasilan penyelenggaraan KTT ASEAN 2023 ini.

Sesuai dengan harapan semua pihak, penyelenggaraan KTT ke-42 ASEAN di Labuan Bajo berjalan dengan aman dan lancar. Selain itu, Menteri Basuki juga berharap dampak kerja sama antar negara ASEAN dapat dirasakan secara konkret sehingga sesuai dengan tema keketuaan Indonesia di ASEAN yaitu “ASEAN Matters: Epicentrum of Growth.”

“Kami tidak ingin penyelenggaraan KTT ASEAN ini hanya sekedar seremonial saja. Kami ingin menghasilkan hal-hal yang lebih konkret dan menjadikan ASEAN sebagai epicentrum of growth,” tutup Menteri Basuki. 

Turut hadir mendampingi Menteri Basuki, Staf Ahli Menteri PUPR Bidang Teknologi, Industri, dan Lingkungan Endra S. Atmawidjaja. 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Dankormar Mayjen TNI (Mar) Endi Supardi Terima Paparan Alat Simulasi Pertempuran

Kamis, 25 April 2024 - 06:12 WIB

Dankormar Mayjen TNI (Mar) Endi Supardi Terima Paparan Alat Simulasi Pertempuran

Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayjen TNI (Mar) Endi Supardi, S.E., M.M., M.Tr. Opsla., CHRMP., CRMP., didampingi Wadan Kormar Brigjen TNI (Mar) Suherlan, menerima paparan dan demo dari…

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Hadiri Rapat Koordinasi Teknis Kesehatan TNI Tahun 2024

Kamis, 25 April 2024 - 05:33 WIB

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Hadiri Rapat Koordinasi Teknis Kesehatan TNI Tahun 2024

Kesehatan TNI harus menjadi besar tangguh dan mandiri, baik dari segi sumber daya manusia, sarana dan prasarana maupun sistem metodanya sehingga dapat menghasilkan kinerja yang optimal dalam…

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Terima Kunjungan Komandan Jenderal Angkatan Darat AS Wilayah Pasifik

Kamis, 25 April 2024 - 05:26 WIB

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Terima Kunjungan Komandan Jenderal Angkatan Darat AS Wilayah Pasifik

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menerima kunjungan kehormatan Commanding General United States Army Pacific atau Komandan Jenderal Angkatan Darat Amerikat Serikat (AS) untuk wilayah…

Happy Salma bersama tim dari Dirjen Kebudayaan Kemendikbudristek dan tim produksi sebelum pementasan konser musikal bertajuk Memeluk Mimpi-Mimpi: Merdeka Belajar, Merdeka Mencintai.

Kamis, 25 April 2024 - 00:57 WIB

Terinspirasi Program Merdeka Belajar Kemendikbudristek, Happy Salma Gelar Konser Musikal

Konser musikal bertajuk Memeluk Mimpi-Mimpi: Merdeka Belajar, Merdeka Mencintai itu digelar Dirjen Kebudayaan Kemendikbudristek yang berkolaborasi dengan Titimangsa dan SMKN 2 Kasihan (SMM Yogyakarta)…

Krisdayanti kenalkan produk bulu mata palsu Lavie Beauty X Krisdayanti.

Kamis, 25 April 2024 - 00:31 WIB

Tak Sarankan Extention Bulu Mata, Krisdayanti Luncurkan Bulu Mata Palsu Karyanya

Setelah puluhan tahun selalu menggunakan bulu mata palsu, akhrinya Krisdayanti mengenalkan bulu mata palsu karyanya sendiri, Lavie Beauty X Krisdayanti.