Lewat NGOBIZ, Kejar Mimpi Berani Bisnis CIMB Niaga Ajak UKM Kupas Tren dan Tantangan Bisnis 2023

Oleh : Hariyanto | Jumat, 27 Januari 2023 - 19:58 WIB

Gelaran NGOBIZ CIMB Niaga
Gelaran NGOBIZ CIMB Niaga

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Di tengah tantangan resesi global 2023, para pelaku Usaha Kecil dan Menengah (UKM) dituntut untuk mengasah kejelian dalam mengatur strategi dan inovasi, sehingga dapat terus bertahan dan mengembangkan bisnisnya secara berkelanjutan.

Sebagai upaya untuk menyiapkan para pelaku UKM yang resilience terhadap dinamika perekonomian, PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) melalui Kejar Mimpi Berani Bisnis menyelenggarakan acara Ngobrolin Bizniz (NGOBIZ) bertema “Unlock 2023: Business Trend and Outlook” di Jakarta, Jumat (27/1/2023).

Head of Emerging Business Banking CIMB Niaga Tony Tardjo menyatakan, NGOBIZ kali ini mengupas tuntas langkah-langkah strategis dan inspiratif bagi para calon entrepreneur dan pelaku usaha dalam mencari peluang dan mempertahankan bisnis dari beragam tantangan yang akan datang di tahun 2023.

“Melalui acara ini, kami ingin membangun optimisme secara nyata di kalangan para pelaku usaha dengan menyediakan wadah untuk sharing pengalaman dan diskusi bersama pakar, sehingga akan menghasilkan solusi-solusi yang dapat diaplikasikan oleh para pengusaha/UKM terkait situasi dan kondisi bisnis tahun ini,” kata Tony.

Hadir sebagai narasumber dalam NGOBIZ kali ini yaitu CEO Biznis.id & ProIndo Foundation Budi Isman yang mengulas topik “Tren Bisnis di Tahun 2023 dan Peluangnya untuk UKM”. Di antara tren penting tahun ini yang dibahas yaitu adopsi teknologi digital, green business, dan strategi-strategi agresif yang perlu diterapkan agar lebih kompetitif di tengah ketatnya persaingan untuk menguasai pasar lokal.

Selain Budi, NGOBIZ juga menghadirkan Founder Calla The Label Yeri Afriyani yang menyampaikan materi tentang “Membangun Brand yang Berkelanjutan”. Dalam kesempatan ini, Yeri menceritakan pengalamannya dalam menerapkan strategi bisnis untuk membangun green business melalui consumer community dan value demi membangun brand yang berkelanjutan.

“Kami berharap setelah mengikuti kegiatan ini, para peserta dapat mengetahui pentingnya adaptasi teknologi digital dan bisa mengantisipasi tren bisnis dan perilaku konsumen di tahun ini agar inovasi yang dilakukan selalu relevan. Sebagai Bank yang memiliki perhatian besar kepada UKM, kami siap menjadi mitra bagi para pebisnis UKM untuk mengembangkan bisnisnya ke depan,” ujar Tony.

Seperti diketahui, NGOBIZ series hadir sebagai langkah nyata Kejar Mimpi Berani Bisnis CIMB Niaga dalam memberikan wadah edukasi, solusi, dan pembahasan pandangan mengenai tren bisnis dari para profesional dan praktisi bisnis yang telah sukses dalam bidangnya melalui format talkshow atau seminar. NGOBIZ kali digelar secara offline setelah sebelumnya dilakukan daring.

Kejar Mimpi Berani Bisnis merupakan bagian dari gerakan sosial Kejar Mimpi yang diinisiasi CIMB Niaga sejak 2017. Melalui platform ini, CIMB Niaga mendukung pengembangan UKM di Indonesia, terutama melalui pemberdayaan generasi muda. Harapannya, Kejar Mimpi Berani Bisnis dapat menjadi wadah yang terus menginspirasi calon pengusaha baru dari kalangan muda, sehingga dapat menjadikan CIMB Niaga sebagai partner dalam perjalanan merintis bisnis dari awal hingga meraih sukses.

 

 

 

 

 

 

 

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Terima Kunjungan Komandan Jenderal Angkatan Darat AS Wilayah Pasifik

Kamis, 25 April 2024 - 05:26 WIB

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Terima Kunjungan Komandan Jenderal Angkatan Darat AS Wilayah Pasifik

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menerima kunjungan kehormatan Commanding General United States Army Pacific atau Komandan Jenderal Angkatan Darat Amerikat Serikat (AS) untuk wilayah…

Happy Salma bersama tim dari Dirjen Kebudayaan Kemendikbudristek dan tim produksi sebelum pementasan konser musikal bertajuk Memeluk Mimpi-Mimpi: Merdeka Belajar, Merdeka Mencintai.

Kamis, 25 April 2024 - 00:57 WIB

Terinspirasi Program Merdeka Belajar Kemendikbudristek, Happy Salma Gelar Konser Musikal

Konser musikal bertajuk Memeluk Mimpi-Mimpi: Merdeka Belajar, Merdeka Mencintai itu digelar Dirjen Kebudayaan Kemendikbudristek yang berkolaborasi dengan Titimangsa dan SMKN 2 Kasihan (SMM Yogyakarta)…

Krisdayanti kenalkan produk bulu mata palsu Lavie Beauty X Krisdayanti.

Kamis, 25 April 2024 - 00:31 WIB

Tak Sarankan Extention Bulu Mata, Krisdayanti Luncurkan Bulu Mata Palsu Karyanya

Setelah puluhan tahun selalu menggunakan bulu mata palsu, akhrinya Krisdayanti mengenalkan bulu mata palsu karyanya sendiri, Lavie Beauty X Krisdayanti.

Penandatanganan kerjasama RS Premier Bintaro dengan BMW Indonesia.

Rabu, 24 April 2024 - 23:32 WIB

Kolaborasi RS Premier Bintaro dan BMW Indonesia Tingkatkan Patien Experience

Penandantanganan menghasilkan kolaborasi RSPB dengan BMW Indonesia dalam menyediakan layanan kesehatan premium pengantaran pasien pasca operasi kasus bedah orthopedi dan bedah vaskular.

#bluBuatBaik Waste Station sudah tersebar di 7 lokasi strategis.

Rabu, 24 April 2024 - 23:16 WIB

Hari Bumi, Ini Langkah Kecil Memilah Sampah Untuk Bumi Lebih Sehat

blu by BCA Digital turut memfasilitasi dengan membangun sarana seperti Waste Station dan mengintegrasikan aplikasi Rekosistem x blu untuk mendorong perubahan kebiasaan dalam mengelola sampah…