Jababeka Golf Sukses Gelar Turnamen Asian Development Tour

Oleh : Ridwan | Sabtu, 17 September 2022 - 16:40 WIB

Turnamen Asian Development Tour (ADT)
Turnamen Asian Development Tour (ADT)

INDUSTRY.co.id - Cikarang - PT Jababeka Tbk melalui salah satu anak usahanya Jababeka Golf & Country Club sukses menggelar turnamen golf internasional bertajuk OB Golf Invitational 2022 selama empat hari dari 13 September hingga 16 September 2022 di Jababeka Golf & Country Club, Kota Jababeka Cikarang – Bekasi. 

Turnamen OB Golf Invitational 2022 presented by Jababeka sendiri merupakan seri kelima dari enam turnamen Asian Development Tour (ADT) yang diselenggarakan di Indonesia, di mana kalender ADT memiliki 13 ajang yang berlangsung di negara-negara asia.

Ajang OB Golf Invitational 2022 di Jababeka Golf & Country Club sendiri berlangsung seru. Pegolf professional dari berbagai negara saling kejar-kejaran angka dan hanya terpaut angka tipis. Tercatat lebih dari 100 pegolf dari berbagai dunia ikut berpartisipasi dalam ajang ini, yaitu Thailand, Malaysia, Singapura, Filipina, Amerika Serikat, Swedia, Korea dan Australia. 

Sementara Indonesia hadir dengan pegolf andalannya, seperti Naraajie Emerald R, pemenang OB Golf Invitational ADT pada 7 - 10 Juni 2022 lalu, Benita Kasiadi, Jonathan Wijono dan Fadhli R. Soetarso.

Juara OB Golf Invitational 2022 di Jababeka Golf & Country Club diraih oleh pegolf Thailand Suteepat Prateeptienchai dan berhak mendapatkan uang sebesar US$ 12,250. Sementara, Jonathan Wijono pegolf tuan rumah berhasil menempatkan dirinya di posisi ke empat setelah bermain –4 di final round dengan total score 269 selama empat hari turnamen. 

Setiawan Mardjuki selaku President Director Jababeka Golf & Country Club menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak Asian Development Tour dan OB Golf atas kepercayaannya yang memilih Jababeka Golf & Country Club sebagai salah satu lokasi golf dalam rangkaian ajang turnamen golf-nya di Indonesia. 

"Selama empat hari penyelenggaraan, tidak ada kendala yang berarti dan semua pegolf mengaku puas bermain di Jababeka Golf & Country Club," katanya.

Hal itu dimungkinkan Jababeka Golf & Country Club memiliki luas 67 hekter dan punya 18 holes serta par 72. Khusus selama turnamen professional diubah menjadi par 70 untuk meningkatkan kesulitan lapangan golf.

“Sekali lagi apangan Jababeka Golf & Country Club yang didesain oleh Nick Faldo, pegolf top dunia, berhasil membuktikan kualitas sehingga memberikan tantangan tersendiri bagi para pegolf professional untuk bisa berlaga di lapangan golf kelas dunia,” kata pria yang akrab disapa Setiawan ini. 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

(Paling Kiri) Peter Yao, Managing Director of KPR Safety dan Serene Ou, Sales & Marketing Manager King Power Safety (Paling Kanan)

Rabu, 06 Desember 2023 - 17:21 WIB

Padukan Bahan Berkualitas Tinggi dan Desain Inovatif, King Power Safety Hadirkan Standar Baru Sepatu Keselamatan Kerja

King Power Safety (KPR) dengan produknya King Power yang merupakan merek global ternama di industri sepatu safety, memperkenalkan serangkaian inovasi pada produk-produknya sekaligus menegaskan…

Sharp AQUOS R8s Pro

Rabu, 06 Desember 2023 - 16:27 WIB

Sukses Curi Perhatian di Jepang, Sharp Bawa AQUOS R8s Pro untuk Pasar Indonesia

Produsen elektronik asal Jepang, Sharp meluncurkan flagship ponsel terbaru untuk memenuhi ekspektasi pengguna akan sebuah ponsel cerdas yang memiliki kemampuan fotografi sekelas kamera mirrorless…

Sumber: Dermaster Clinic Indonesia

Rabu, 06 Desember 2023 - 15:28 WIB

Dermaster Mendapatkan Penghargaan Pengguna Aptos Terbanyak Di Indonesia Sepanjang Tahun 2023

Pada hari Jumat 01 desember 2023, klinik kecantikan yang tidak asing dikenal sebagai No. 1 Contouring in Indonesia yaitu Dermaster, berhasil mendapatkan penghargaan The Biggest Number of Aptos…

Pembukaan Manufacturing Indonesia 2023

Rabu, 06 Desember 2023 - 15:13 WIB

Integrasikan Teknologi Terkini dan Kemampuan SDM, Pameran Manufacturing Indonesia 2023 Resmi Dibuka

Pameran Mesin, Peralatan, Bahan dan Jasa Manufaktur Internasional ke-32, Manufacturing Indonesia 2023 hadir mulai tanggal 6 hingga 9 Desember 2023 di Jakarta International Expo (JIExpo) Kemayoran.…

BRI tanam pohon mangrove

Rabu, 06 Desember 2023 - 14:53 WIB

Terapkan Prinsip ESG, BRImo FSTVL Gandeng BenihBaik Tanam 33 Ribu Pohon Mangrove

Implementasi prinsip-prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG) terus dilakukan secara konsisten oleh PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI. Dalam hal ini, kelestarian lingkungan…