Kejuaraan Arm Wrestling Trader Saham, Vier World Arm Wrestling Sediakan Hadiah Terbesar di Indonesia

Oleh : Kormen Barus | Senin, 15 Agustus 2022 - 15:27 WIB

Kejuaraan Arm Wrestling Trader Saham Vier World Arm Wrestling Sediakan Hadiah Terbesar di Indonesia
Kejuaraan Arm Wrestling Trader Saham Vier World Arm Wrestling Sediakan Hadiah Terbesar di Indonesia

INDUSTRY.co.id, Jakarta- Gulat Tangan Fest menyediakan hadiah uang total Rp 250 juta bagi para juara Vier World Arm Wrestling 2022. Ajang olah raga gulat tangan (arm wrestling) tersebut akan digelar 1 Oktober 2022.

“Kami menyediakan hadiah uang total Rp 250 juta termasuk hadiah utama The King of Table sebesar Rp 50 juta dalam ajang Vier World Arm Wrestling 2022,” kata Hafni Thalib dari Gulat Tangan Fest dalam siaran pers, Senin (15/8/2022).

Dia mengatakan, Vier World Arm Wrestling akan diikuti oleh atlet gulat tangan nasional dan mancanegara. “Hingga saat ini sudah 118 orang yang mendaftar termasuk dari Malaysia, India, Pakistan, dan Korea Selatan,” ujar Hafni Thalib yang juga juara Superfight Malaka Internasional 2020 itu.

Dia menambahkan, sejumlah atlet dari negara lain juga sudah menyatakan minat

Hafni menjelaskan, kejuaraan gulat tangan dengan hadiah terbesar tahun 2022 ini terbagi dalam tiga kelas, yakni minus 70 kilogram (kg), minus 85 kg, dan terbuka (open).

Lalu, tambahnya, para peserta dibagi dalam tiga kelompok, yakni pemula, profesional, dan trader saham.

“Kejuaraan ini selain terbesar dari sisi hadiah di Indonesia, juga yang pertama diikuti oleh atlet dunia sejak pandemi Covid-19,” kata Hafni penyandang gelar juara pertama kejuaraan nasional Gulat Tangan Fest 2019.

Terkait trader saham, Vier Abdul Jamal, penggagas Vier World Arm Wrestling mengatakan, kelas itu dibuka untuk mendorong minat pelaku pasar modal terhadap dunia olah raga.

“Para trader saham juga harus sehat. Lewat olah raga, selain menjadi sehat, kita ingin membangun pikiran positif di kalangan para trader saham. Kita ingin mewujudkan jiwa yang sehat dalam tubuh yang sehat atau men sana in corpore sano,” kata Vier Abdul Jamal.

Menurut dia, jiwa yang sehat ikut mendorong para trader menggairahkan pasar modal. Selanjutnya, pasar modal yang sehat sebagai sumber pendanaan korporasi dalam melakukan ekspansi punya andil bagi pertumbuhan ekonomi nasional.

Sementara itu, Hafni mengatakan, hadiah yang disediakan bagi para pemenang Vier Arm Wrestling 2022 terdiri atas kelas profesional juara 1 Rp 20 juta, juara 2 Rp 15 juta, dan juara 3 Rp 10 juta.

Lalu, untuk kelas pemula dan trader saham masing-masing adalah juara 1 Rp 10 juta, juara 2 Rp 5 juta, dan juara 3 Rp 2,5 juta. “Untuk King of Table mendapat hadiah sebesar Rp 50 juta,” ujar Hafni.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Xiaomi Ramadan Xtra

Selasa, 16 April 2024 - 10:48 WIB

Promo Ramadan Xtra Xiaomi Hadirkan Potongan Harga Hingga 800 Ribu Rupiah

Ramadan 2024 menjadi istimewa karena suasana telah kembali normal, memungkinkan setiap orang sepenuhnya mengabdikan diri pada ibadah, doa, serta memperkuat ikatan keluarga dan kerabat.

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Tinjau Arus Balik Lebaran 1445 H/2024

Selasa, 16 April 2024 - 10:12 WIB

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Tinjau Arus Balik Lebaran 1445 H/2024

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto bersama Menko PMK Muhadjir Effendy, Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meninjau pelaksanaan arus…

Hutama Karya Kantongi Laba Bersih Rp 1, 872 Triliun

Selasa, 16 April 2024 - 09:42 WIB

Hutama Karya Kantongi Laba Bersih Rp 1, 872 Triliun

Tidak lama ini, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir memberi apresiasi positif PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) sebagai BUMN yang tergolong “sehat”.

Foto Ilustrasi dari https://uici.ac.id/bmkg-rilis-potensi-cuaca-ekstrem

Selasa, 16 April 2024 - 07:16 WIB

BMKG: Waspada Potensi Cuaca Ekstrem Sepekan ke Depan

Jakarta - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan kondisi cuaca sepekan ke depan akan diwarnai adanya peningkatan curah hujan dengan intensitas bervariasi.

Perkuat Persatuan, Forum Pemuda Sawahan Bantul Gelar Syawalan Idul Fitri 1445 H

Selasa, 16 April 2024 - 06:51 WIB

Perkuat Persatuan, Forum Pemuda Sawahan Bantul Gelar Syawalan Idul Fitri 1445 H

Bantul—Forum Muda Mudi Sawahan (FOMSA), Kelurahan Srihardono, Kecamatan Pundong, Bantul, D.I Yogyakarta menggelar acara syawalan Idul Fitri 1445 H pada Sabtu, 13 April 2024.