Danyonmarhanlan I Mayor Marinir Indra Fauzi Belawan Ikuti Senam Massal Pecahkan Rekor MURI

Oleh : Herry Barus | Minggu, 03 Juli 2022 - 05:20 WIB

Danyonmarhanlan I Mayor Marinir Indra Fauzi Belawan Ikuti Senam Massal Pecahkan Rekor MURI
Danyonmarhanlan I Mayor Marinir Indra Fauzi Belawan Ikuti Senam Massal Pecahkan Rekor MURI

INDUSTRY.co.id - Medan- Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) I Mayor Marinir Indra Fauzi Umar didampingi Ketua Ranting B Cabang 1 Korcab Pasmar 1 Ny. Diana Indra FU mengikuti kegiatan Senam Massal yang memecahkan Rekor Muri dalam rangka memeriahkan HUT Kota Medan Ke-432 tahun 2022, di Jl. Balai Kota Medan. Sabtu (02/7/22).

Hadirnya Komandan Yonmarhanlan I beserta Ketua Ranting B Cabang 1 Korcab Pasmar 1 dalam kegiatan tersebut sebagai tindaklanjut dari perintah harian kepala Staf TNI Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Yudo Margono S.E M.M., yakni jalin soliditas dengan segenap komponen unsur pertahanan dan keamanan negara menuju sinergitas dalam kesemestaan.  Demikian informasi dari Dispen Kormar.

HUT Kota Medan ke 432 yang jatuh pada hari Jumat, 1 Juli 2022, selain diisi dengan konser dan festival, juga dimeriahkan dengan acara Senam Massal. Dimana dalam kegiatan ini dihadiri oleh ribuan peserta dan berhasil memecahkan Rekor Muri. Esensi dari kegiatan ini adalah Pemerintah Kota Medan mengajak masyarakat Kota Medan untuk berolahraga dan merupakan upaya agar masyarakat Kota Medan bisa menjadi sehat dan bugar.

Pada kegiatan Senam Massal tersebut, masing masing dari seluruh kecamatan yang ada di Kota Medan menampilkan tim senam terbaiknya dan kemudian para pemenang dari tim senam massal mendapatkan hadiah pembinaan dari Pemerintah Kota Medan, yang diserahkan oleh Walikota Medan, Danyonmarhanlan I dan unsur FKPD lainnya.

Hari jadi Kota Medan Ke 432 kali ini yang bertajuk _Colorful Medan Carnival 2022_ yang salah satu acaranya dengan menggelar Senam Massal ini, dihadiri oleh Walikota Medan M. Bobby Afif Nasution dengan didampingi unsur Forkopimda Kota Medan, yang mana hari sebelumnya telah dimeriahkan dengan beberapa event, yakni Perayaan Busana Karnaval dan Pawai Budaya yang menampilkan keberagamaan kesenian adat budaya yang multi etnis dan sejumlah artis Ibukota turut serta memeriahkan perayaan HUT Kota Medan ke 432 dengan konser dan festival, yaitu Tipe X, Judika, Budi Doremi, Indah Nevertari, Ihsan Tarore, hingga Alvin Habib akan turut memeriahkan HUT Kota Medan ke 432. Ditambah berbagai kota di Sumatera Utara, peserta APEKSI, peserta se-Kabupaten Sumut, Kecamatan se-Kota Medan dan berbagai Komunitas juga turut memeriahkan hari ulang tahun Kota Medan.

Hadir dalam acara tersebut Walikota Medan, Ketua DPRD Kota Medan, Dandim 0201/Medan, Kapolrestabes Medan, Ketua PN Medan, Kajari Medan, Kajari Belawan, Danlanud Soewondo diiwakili Mayor Tek Rendra, Dandenpom I/5 Medan diwakili Wadan Kapten CPM Aditya Rahman, Kapolres Pelabuhan Belawan.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Oreo Pokemon hadir di Indonesia mulai Mei 2024 mendatang.

Jumat, 26 April 2024 - 00:11 WIB

Oreo Pastikan Hadirkan Kepingan Langka Pokemon ke Indonesia

Kolaborasi edisi terbatas dua merek ikonik dunia OREO dan Pokémon segera hadir dan menginspirasi seluruh penggemarnya di Indonesia.

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Pertahankan Kepemimpinan di Industri Asuransi Jiwa

Kamis, 25 April 2024 - 23:56 WIB

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Umumkan Hasil Kinerja Perusahaan Yang Solid Selama 2023

Prudential Indonesia terus melanjutkan komitmennya melindungi dan mendukung nasabah dengan pembayaran klaim dan manfaat sebesar Rp17 triliun atau lebih dari Rp46 miliar per hari.

Bincang Duta Baca Indonesia di Kabupaten Buleleng, Bali.

Kamis, 25 April 2024 - 23:23 WIB

Bincang Duta Baca Indonesia, Kabupaten Buleleng Bali Siap Atasi Globalisasi Lewat Perpustakaan

Menurut Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng, Gede Suyasa, tantangan globalisasi harus disikapi dengan adaptif agar perpustakaan tidak termarginalkan. Literasi juga diharap bisa menjawab tantangan…

Bank DKI gelar halal bihalal

Kamis, 25 April 2024 - 21:52 WIB

Pemprov DKI Jakarta Apresiasi Bank DKI Sebagai BUMD Penyumbang Dividen Terbesar

Pemprov DKI Jakarta melalui Kepala Badan BP BUMD Provinsi DKI Jakarta, Nasruddin Djoko Surjono menyampaikan apresiasi atas kontribusi Bank DKI sebagai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta…

Sidharth Malik, CEO, CleverTap

Kamis, 25 April 2024 - 19:51 WIB

CleverTap Boyong 10 Penghargaan Bergengsi di Stevie Awards 2024

CleverTap, platform engagement all-in-one, membawa pulang 10 penghargaan bergengsi dari Stevie Awards 2024, platform penghargaan bisnis pertama di dunia. Perusahaan mendapat pengakuan global…