Hashmicro IT Bootcamp Bukakan Pintu bagi Talenta Muda yang Ingin Terjun ke Industri Teknologi

Oleh : Kormen Barus | Kamis, 16 Juni 2022 - 19:28 WIB

Hashmicro IT Bootcamp Bukakan Pintu bagi Talenta Muda yang Ingin Terjun ke Industri Teknologi
Hashmicro IT Bootcamp Bukakan Pintu bagi Talenta Muda yang Ingin Terjun ke Industri Teknologi

INDUSTRY.co.id, Jakarta- Dalam rangka meningkatkan kontribusi positif pada dunia pendidikan, HashMicro sebagai perusahaan penyedia layanan ERP lokal terbesar di Indonesia hadir dengan program training terbarunya. Melalui HashMicro Academy, HashMicro meluncurkan HashMicro IT (HIT) Bootcamp yang akan diselenggarakan pada bulan Juli mendatang.

HIT Bootcamp merupakan program pelatihan intensif dan pengembangan pengetahuan teknologi untuk meningkatkan skill para calon profesional di bidang Information Technology.

Lusiana, selaku Business Development Director HashMicro menyampaikan, “Program HIT Bootcamp adalah salah satu fokus utama HashMicro dalam mendukung rencana pemerintah mencetak talenta muda siap kerja dan berkualitas yang mampu menghadapi tantangan industri 4.0, berfokus dengan memaksimalkan pengetahuan dan kompetensi teknologi milik mahasiswa”.

Melalui training ini, mahasiswa lulusan baru dapat menjadi developer siap kerja walaupun tanpa latar belakang IT. Training IT Bootcamp yang sudah berjalan secara berkala setiap tahun sekali di Jakarta menjadi momen yang selalu dinanti oleh para calon programer profesional. Nantinya, talenta muda akan belajar secara intensif selama 8 minggu dengan metode belajar praktikal yang disesuaikan dengan kebutuhan dunia kerja serta ditunjang dengan kurikulum yang up- to- date berstandar global.

Pelatihan akan dilakukan dengan model pembelajaran hybrid atau blended-learning, yakni gabungan metode online dan offline sebagai proses pembelajaran jarak jauh yang efektif.

Melihat tingginya antusiasme talenta muda yang tertarik meningkatkan kapasitas pengetahuan mereka di bidang IT, HIT Bootcamp juga memberikan kesempatan dan berbagai keuntungan bagi para peserta. Selain modul pembelajaran, peserta juga akan mendapatkan berbagai keuntungan mulai dari pelatihan intensif, sesi mentoring, sertifikat kelulusan, beasiswa 60% hingga 100% dalam partisipasi program ini, hingga peluang kerja di HashMicro.

Sejak diadakannya program ini, tercatat lebih dari 5000 talenta muda yang turut berpartisipasi pada batch sebelumnya telah berhasil meningkatkan pengetahuan digital yang menunjang karir mereka. Dari inisiasi program HIT Bootcamp batch 1, terhitung 10% dari keseluruhan peserta telah mendapatkan kesempatan untuk bergabung dengan HashMicro setelah menjalani bootcamp ini.

Bagi mahasiswa atau fresh graduate yang sedang berencana untuk merintis karir di bidang teknologi atau memiliki angan-angan untuk melakukan career shifting ke bidang IT namun memiliki latar belakang pendidikan yang kurang relevan, HIT Bootcamp tentunya dapat menjadi kesempatan untuk menambah wawasan dan ilmu serta memperluas relasi.

“Inisiasi HIT Bootcamp merupakan bagian dari Corporate Social Responsibility (CSR) milik HashMicro, sekaligus langkah awal dari pemenuhan visi misi HashMicro dalam mempersiapkan tenaga kerja digital yang terampil di bidang IT. Tidak hanya memberikan pelatihan teknikal, dalam HIT Bootcamp peserta juga akan diberikan tips-tips memulai karir di bidang IT yang akan mempermudah Anda terjun di industri Teknologi Informasi” tutup Lusiana.

Pendaftaran HIT Bootcamp dibuka hingga akhir bulan Juni mendatang. Untuk informasi lengkap mengenai pendaftaran dan beasiswa 100% program pelatihan ini dapat diakses melalui akun instagram HashMicro Academy, @hashmicro.academy. HIT Bootcamp sudah menunggu talenta muda Indonesia untuk berkembang dan mempersiapkan langkah pertamanya terjun di industri Teknologi.

HashMicro adalah perusahaan penyedia solusi ERP yang berdiri sejak tahun 2015 di Singapura dan didirikan oleh dua orang Indonesia. Fokus utama pelayanannya adalah penyediaan software ERP berbasis cloud yang mengotomatiskan proses end-to-end operasi bisnis, demi peningkatan produktivitas dan efisiensi perusahaan.

Saat ini HashMicro telah digunakan di beberapa negara di Asia Pasifik dengan tim R&D internal yang selalu mengedepan inovasi dan kemudahan penggunaan. HashMicro telah melayani 500+ perusahaan di lebih dari 15 industri dengan 40+ solusi terintegrasi.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Tim voli putri profesional dengan nama Jakarta Livin’ Mandiri

Jumat, 19 April 2024 - 19:28 WIB

Siap Tanding ! Bank Mandiri Resmi Umumkan Tim Proliga 2024 Putri, Jakarta Livin' Mandiri

Menjelang kompetisi voli terbesar di Indonesia, Proliga 2024, Bank Mandiri secara resmi mengumumkan tim voli putri profesional dengan nama Jakarta Livin’ Mandiri (JLM). Tim yang terdiri dari…

Gelorakan Sportivitas, PIS Jadi Sponsor Tim Voli Jakarta Pertamina Enduro dan Jakarta Pertamina Pertamax

Jumat, 19 April 2024 - 19:20 WIB

Gelorakan Sportivitas, PIS Jadi Sponsor Tim Voli Jakarta Pertamina Enduro dan Jakarta Pertamina Pertamax

Jakarta- PT Pertamina International Shipping menjadi salah satu sponsor resmi tim voli Jakarta Pertamina Pertamax dan Jakarta Pertamina Enduro yang akan berlaga di kompetisi Proliga 2024 musim…

Pembukaan ATARU Mal

Jumat, 19 April 2024 - 17:17 WIB

ATARU Mal Delipark Medan Resmi Dibuka Sebagai Toko Terbesar di Indonesia

ATARU yang merupakan bagian dari Kawan Lama Group di bawah naungan PT ACE Hardware Indonesia Tbk resmi membuka toko terbesar di Indonesia dan hadir pertama kali di Kota Medan.

PathGen

Jumat, 19 April 2024 - 16:50 WIB

PathGen Raih Pendanaan dari East Ventures dan Royal Group Indonesia

PathGen atau PathGen Diagnostik Teknologi, sebuah startup bioteknologi kesehatan berbasis di Indonesia yang berfokus pada solusi pengujian molekuler memperoleh pendanaan dari East Ventures,…

PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGE)

Jumat, 19 April 2024 - 16:19 WIB

PGE Perluas Pemanfaatan Teknologi Terobosan untuk Tingkatkan Efisiensi Pengembangan Panas Bumi

Mempertahankan keunggulan di industri panas bumi tak bisa dilakukan tanpa terus berinovasi dan memanfaatkan teknologi terbaru. Menunjukkan komitmen mengembangkan potensi energi panas bumi di…