ASABRI Resmikan Sharing Branches dengan Taspen di 6 Titik

Oleh : Wiyanto | Rabu, 25 Mei 2022 - 19:58 WIB

Sharing Branches ASABRI dan TASPEN di Mal Pelayanan Publik
Sharing Branches ASABRI dan TASPEN di Mal Pelayanan Publik

INDUSTRY.co.id-Jakarta – PT ASABRI (Persero) meresmikan 6 (enam) titik layanan sharing branches bersama Taspen di Mal Pelayanan Publik (MPP) Tasikmalaya, Badung, Tuban, Jakarta Selatan, Pati, dan Purworejo.

PT ASABRI (Pesero) sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN) berkomitmen untuk terus mengoptimalkan sumber daya dan meningkatkan kualitas layanan kepada Peserta.

Sharing Branches ASABRI dan TASPEN di Mal Pelayanan Publik merupakan layanan tempat berlangsungnya kegiatan atau aktivitas penyelenggaraan layanan publik yang merupakan perluasan fungsi layanan terpadu dalam rangka menyediakan layanan yang cepat, mudah, terjangkau, aman dan nyaman bagi/untuk Peserta ASABRI dan TASPEN.

Sebelumnya, sharing branches ASABRI dan TASPEN perdana telah dilakukan di MPP Bekasi Trade Center yang diresmikan pada 30 Desember 2021.

Kedepannya, sharing branches ini akan dilakukan di MPP Sukabumi, Tangerang, Polewali Mandar, Tebing Tinggi (Medan), dan Banjar Baru.

Kegiatan peresmian 6 (enam) titik layanan sharing branches ASABRI dan TASPEN ini secara seremonial dilakukan di Mal Pelayanan Publik Pati, yang dihadiri oleh Kepala Divisi Layanan ASABRI Vian Devian Ruyatna dan Senior Manager Layanan TASPEN Ratna Kusbandiah, serta disaksikan oleh Direktur Compliance & Control Bank Mandiri Taspen Judi Budhi Wirjanto pada Rabu, 25 Mei 2022.

“Sharing Branches ASABRI dan TASPEN di Mal Pelayanan Publik (MPP) merupakan wujud sinergi dan kolaborasi ASABRI dan TASPEN dalam rangka implementasi program pengembangan dan project charter klaster asuransi sosial. MPP adalah fasilitas layanan publik yang menjadi hak masyarakat untuk memperoleh berbagai kemudahan akses dan layanan di era digitalisasi saat ini,” terang Vian Devian.

Sharing Branches ASABRI dan TASPEN di Mal Pelayanan Publik ini sebagai salah satu wujud komitmen ASABRI untuk meningkatkan jangkauan layanan dan memberikan kemudahan bagi peserta untuk memperoleh informasi seputar ASABRI, mengajukan layanan klaim dan non klaim, serta membangun kualitas layanan terbaik bagi peserta ASABRI dan TASPEN.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Gili Trawangan, Lombok, Nusa Tenggara Barat

Selasa, 23 April 2024 - 14:13 WIB

Perjalanan Sastra Agoda: Tujuh Destinasi Sempurna yang Membuat Cerita Lebih Hidup

Dalam rangka merayakan Hari Buku Sedunia, Agoda mengubah perjalanan fantasi menjadi petualangan nyata, mengundang para penggemar sastra untuk menjelajahi lokasi-lokasi inspiratif dari buku-buku…

Acer serahkan bibit mangrove ke SeaSoldier di Tanggerang

Selasa, 23 April 2024 - 13:59 WIB

Acer Indonesia Tanam Ribuan Mangrove

Sebagai bentuk perwujudan komitmen berkelanjutan perusahaan dalam melestarikan lingkungan, Acer Indonesia hari ini memulai penanaman ribuan mangrove, yang merupakan bagian dari rangkaian perayaan…

Bitcoin

Selasa, 23 April 2024 - 13:56 WIB

Kenapa Harga Bitcoin Selalu Fluktuasi? Inilah 7 Alasan Utamanya!

Harga Bitcoin dipasaran selalu mengalami perubahan. Kondisi naik dan turun harga Bitcoin ini tentunya menjadi pekerjaan rumah bagi para investor untuk menganalisa setiap perubahan dan mencari…

Presiden Prabowo dan Wapres Gibran

Selasa, 23 April 2024 - 13:08 WIB

Hormati Putusan MK, Persis Ucapkan Selamat kepada Prabowo-Gibran

Usai melalui berbagai rangkaian sidang Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU), Mahkamah Konstitusi Republik Indonesia (MK RI) memutuskan sengketa Pemilihan Presiden 2024 yang menolak permohonan…

Tinjau Proyek Pembangunan Tol Bayung Lencir- Tempino Seksi 3 , Meteri PUPR Apresiasi Kinerja Hutama Karya

Selasa, 23 April 2024 - 12:31 WIB

Tinjau Proyek Pembangunan Tol Bayung Lencir- Tempino Seksi 3 , Meteri PUPR Apresiasi Kinerja Hutama Karya

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono meninjau pembangunan Proyek Jalan Tol Trans Sumatra (JTTS) Bayung - Lencir - Tempino Seksi 3 garapan PT Hutama Karya (Persero)…