Dubes Rosan Lepas Kepulangan Presiden Jokowi ke Tanah Air, Netizen: Luar Biasa, Terimakasih Pak atas Keramahannya...
Oleh : Hariyanto | Senin, 16 Mei 2022 - 11:23 WIB

Dubes Rosan Lepas Kepulangan Presiden Jokowi ke Tanah Air
INDUSTRY.co.id - Washington - Duta Besar Republik Indonesia (Dubes RI) untuk Amerika Serikat (AS) Rosan Perkasa Roeslani melepas langsung kepulangan Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke tanah air dari pangkalan militer Andrews di Washington D.C, AS.
Momen tersebut dibagikan Dubes Rosan diakun Instagramnya @rosanroeslani.
"Usai menghadiri rangkaian pertemuan KTT Khusus ASEAN-AS yang padat setiap harinya, kemarin sore (14/5), saya beserta jajaran KBRI Washington D.C melepas kepulangan Bapak @jokowi dan Ibu Iriana Joko Widodo beserta rombongan di Pangkalan Militer Andrews, Washington D.C, Amerika Serikat," sebutnya seperti dikutip redaksi INDUSTRY.co.id pada Senin (16/5/2022).
Perlu diketahui, dalam unggahannya, Rosan juga membagikan momen bersama Istri melepas Presiden dan Ibu Negara Iriana Jokowi hingga menaiki pesawat RI 1 hingga pesawat lepas landas.
Sebelumnya pada (12/5/2022), Dubes Rosan dan Istri juga menyambut kedatangan Presiden Jokowi di pangkalan militer Andrews, Washington D.C, AS ini.
Diketahui, Dubes Rosan juga turut mendampingi Presiden Jokowi dalam rangkaian kegiatan KTT Khusus ASEAN-US.
Mulai dari bertemu sejumlah CEO perusahaan ternama di Amerika hingga working lunch bersama pemimpin negara ASEAN dan AS.
Sebagai informasi, hingga berita ini dibuat, unggahan Rosan tersebut telah menuai beragam apresiasi dari masyarakat luas (netizen-red), seperti yang diungjap oleh akun @matsonymisturi.
"Terima kasih Bapak Dubes segala keramahan nya. Alhamdulillah semua kegiatan Bapak Presiden berjalan lancar," tulisnya.
"Kereeen Pak Dubess," timpal akun lainnya ferdinandusgustaav.
"Luarrr biasa Pak Dubes @rosanroeslani Suksess terus...," balas akun iskandarsyah.id.
Baca Juga
Menperin Agus Bagikan Potret Bersama Sahabat Lamanya Putra Mantan…
Tarik Minat Investor Jepang, Menperin Agus Tawarkan Fasilitas Insentif…
Menperin Agus Minta Ogawa & Co Bangun Pusat Riset Atsiri di Indonesia
Bertemu METI Jepang, Menperin Agus Bahas Kerja Sama Sektor Industri…
Menperin Agus: Mitsubishi Komitmen Jadikan Indonesia Basis Produksi…
Industri Hari Ini

Selasa, 05 Juli 2022 - 17:12 WIB
Janji Mendag Zulhas Terbukti, Harga Minyak Goreng Curah Kini Rp14 Ribu per Liter
Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan mengaku kerja nyatanya selama dua minggu telah membuahkan hasil. Ia mengklaim, ketersediaan minyak goreng di pasaran aman dengan harga sesuai harga…

Selasa, 05 Juli 2022 - 17:00 WIB
Kunjungan Wisatawan ke Labuan Bajo Meningkat Hingga 65.362 Pengunjung
Kunjungan wisata ke Labuan Bajo hingga Juni 2022 mencapai 65.362 kunjungan, hal tersebut disampaikan oleh Dinas Pariwisata, Ekonomi Kreatif, dan Kebudayaan Manggarai Barat, NTT. Lebih lanjut,…

Selasa, 05 Juli 2022 - 16:56 WIB
Kementan Pastikan Ketersediaan Hewan Ternak Aman
Kementerian Pertanian (Kementan) menggelar talk show Tani on Stage di halaman Masjid Baiturrahman Kaum, Kampung Seuseupan, Ciawi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Selasa, 05 Juli 2022 - 16:50 WIB
Pamer Ketangguhan Industri Furnitur! IFMAC & WOODMAC 2022 Hadirkan Teknologi-Teknologi Terbaru Pasca Pandemi
Jakarta– Industri furnitur Indonesia menunjukkan ketangguhannya dalam mengatasi dampak pandemi. Pelaku industri furnitur mampu beradaptasi dan mengalami pertumbuhan yang signifikan.

Selasa, 05 Juli 2022 - 16:14 WIB
Singapura Setuju Impor Daging Ayam dari Indonesia
Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL) menyampaikan, Singapura melalui Badan Pangan Singapura atau Singapura Food Agency (SFA) telah menyetujui Indonesia sebagai sumber baru impor ayam…
Komentar Berita