OPPO Ajak #BeriKabarSelagiSempat untuk Jalin Silaturahmi dengan Orang Tersayang

Oleh : Herry Barus | Rabu, 13 April 2022 - 07:00 WIB

OPPO Ajak BeriKabarSelagiSempat untuk Jalin Silaturahmi
OPPO Ajak BeriKabarSelagiSempat untuk Jalin Silaturahmi

INDUSTRY.co.id - Jakarta– Berkumpul dengan keluarga besar tentunya menjadi yang dinanti di saat hari raya. Meski kesempatan berkumpul di tengah pandemi saat ini sudah tidak terlalu dibatasi, masih ada rasa kekhawatiran saat akan berkumpul dengan keluarga di kampung halaman mengingat Indonesia belum sepenuhnya terbebas dari pandemi Covid-19.

Oleh karena itu, OPPO, sebagai brand yang human centric, meyakini sedikit waktu yang diluangkan untuk memberi kabar bisa memberikan ketenangan bagi orang tersayang, salah satunya dengan tetap berkomunikasi melalui smartphone. Oleh karenanya, OPPO meluncurkan kampanye #BeriKabarSelagiSempat untuk mengajak penggunanya tetap terhubung dengan orang terdekat yang dirindukan di festive season terbesar di Indonesia.

Kampanye #BeriKabarSelagiSempat adalah kampanye digital dari OPPO selama bulan Ramadhan 2022. Dalam kampanye ini, semua pengguna smartphone diajak untuk upload foto bersama dengan orang terdekat / tersayang / yang dirindukan, disertai dengan pesan singkat tentang kabar atau rasa rindu yang ingin kamu sampaikan kepada orang tersebut. Sedikit kabar akan memberikan ketenangan bagi orang-orang terkasih.

Patrick Owen, Chief Creative Officer OPPO Indonesia menjelaskan, “Melalui Kampanye #BeriKabarSelagiSempat OPPO berharap masyarakat tetap bisa menjalin silaturahmi dan terus menjaga komunikasi dengan orang-orang terkasih dan melalui kehadiran smartphone, kemudahan dalam menyampaikan kabar semakin mudah dan menarik dengan beragam aplikasi dan fitur smartphone yang bisa digunakan. Misalnya saja dengan kapasitas baterai baterai 4.500 mAh pada OPPO Reno7 5G yang mendukung teknologi pengisian cepat SuperVOOC 65 Watt dapat mengisi daya baterai dari keadaan kosong hingga penuh dalam waktu 31 menit saja. Tentunya hal ini akan semakin membuat nyaman saat berkomunikasi dengan orang terkasih tanpa takut kehabisan baterai.” ujar Patrick.

Patrick menambahkan, “Selain melakukan panggilan langsung, mengirimkan beragam pesan foto dan video juga merupakan bentuk silaturahmi yang bisa dilakukan. Dengan kamera utama 64 MP, OPPO Reno7 5G tentunya kualitas foto dan video yang dihasilkan semakin jernih sehingga bisa mengobati kerinduan keluarga tercinta.

Kampanye challenge Ramadan #BeriKabarSelagiSempat ini akan berlangsung pada 11 – 30 April 2022 dan berkesempatan untuk mendapatkan 1 unit OPPO Reno7 dan 1 unit OPPO A96. Bagi yang ingin berpartisipasi dalam kampanye #BeriKabarSelagiSempat, bisa mengikuti dengan cara :

1.            Upload foto bersama dengan orang terdekat / tersayang / yang dirindukan, disertai dengan pesan singat tentang kabar atau rasa rindu yang ingin kamu sampaikan kepada orang tersebut.

2.            Pada caption, tuliskan kalimat apresiasi atau ungkapan rasa rindu kepada orang tersebut, sampaikan apa yang ada di lubuk hati dan mention orang tersebut.

3.            Mention dan tag @OPPOIndonesia, sertakan hashtag #BeriKabarSelagiSempat dan #OPPORamadan2022.

4.            Pemenang akan diumumkan di sosial media @OPPOIndonesia dan keputusan juri tidak dapat diganggu gugat.

Selain mengajak penggunanya untuk mengikuti challenge Ramadan #BeriKabarSelagiSempat, OPPO juga meluncurkan film pendek dengan judul yang sama yaitu ‘Beri Kabar Selagi Sempat’ yang dapat disaksikan melalui akun Youtube Official OPPO Indonesia mulai 11 April 2022. Konten video dalam film pendek ini seluruhnya diambil dengan menggunakan OPPO Find X3 5G dan konten foto diambil dengan menggunakan OPPO Reno7.

Untuk informasi dan keterangan lebih lanjut tentang kampanye Ramadan OPPO bisa mengunjungi sosial media @OPPOIndonesia atau hashtag #BeriKabarSelagiSempat dan #OPPORamadan2022.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Dana uang tunai

Jumat, 29 Maret 2024 - 15:58 WIB

Cuan di Bulan Ramadan, BRI Bayarkan Dividen Tunai Rp35,43 Triliun

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk membayarkan dividen tunai senilai Rp35,43 triliun atau sebesar Rp235 per saham kepada Pemegang Saham pada 28 Maret 2024. Seperti diketahui, sesuai dengan…

Dok. Kemenperin

Jumat, 29 Maret 2024 - 15:05 WIB

Kemenperin Dorong Pelaku IKM Berperan Mengisi Potensi Pasar Kendaraan Listrik

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) berkomitmen untuk terus mendukung percepatan dalam pengembangan ekosistem kendaraan listrik di tanah air. Salah satu upaya strategisnya adalah mendorong…

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:56 WIB

Catat Kinerja Gemilang, Menperin Agus: Investasi Sektor Mamin Diminati Investor Nasional Dan Global

Industri makanan dan minuman merupakan salah satu sektor strategis dan memiliki peran penting dalam menopang pertumbuhan ekonomi Indonesia. Hal ini dibuktikan dengan kontribusi sektor tersebut terhadap…

Model Kecantikan

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:25 WIB

Penuhi Segala Persiapan Dalam Menyambut Hari Raya Kemenangan bersama Shopee Big Ramadan Sale

Dalam menjalani ibadah puasa di bulan Ramadan dan menyambut Hari Raya Kemenangan, selain mempersiapkan aspek dari dalam diri, terdapat berbagai persiapan lain yang kerapdilakukan untuk merayakan…

Bank Danamon

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:19 WIB

Danamon Umumkan Jadwal Operasional dan Layanan Pendukung bagi Nasabah Menyambut Libur Panjang Idulfitri 1445 Hijriah

Menjelang periode libur Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah, PT Bank Danamon Indonesia Tbk (“Danamon”) mengumumkan jadwal operasional sejumlah kantor cabang dan layanan pendukung bagi kebutuhan…