Akhir Tahun, Nippon Indosari Corporindo Akan Pasok Produknya ke Korea Selatan

Oleh : Hariyanto | Jumat, 20 Oktober 2017 - 07:23 WIB

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Mulai akhir tahun ini, PT Nippon Indosari Corporindo Tbk (ROTI) baru saja mendapatkan hak khusus untuk memasok beragam produknya kesalah satu gerai yang berada di Korea Selatan.

Presiden Direktur dan CEO ROTI, Wendy Yap mengatakan kesepakatan ini merupakan langkah kedua perseroan untuk memasuki pasar global.

"Ini langkah kedua perseroan masuk ke pasar global, sebelumnya kita sudah membuat usaha patungan yang berlokasi di Filipina. Perseroan selangkah lebih dekat untuk menjadi produsen roti terdepan di Asia pada 2025," kata Wendy dalam keterangan tertulisnya, Kamis (19/10/2017).

Perseroan akan mulai memasok produk kue dan pastry ke 576 gerai mitra barunya yang berlokasi di Korea Selatan ini mulai bulan Desember 2017. Sehingga diharapkan pendapatan perseroan akan meningkat dengan adanya penjualan ke negeri ginsengnya.

Tahun ini perseroan juga mengaharapkan peningkatan pendapatan sebesar 20% dibanding dengan outstanding tahun lalu di angka Rp2,52 triliun. Hal ini ditopang oleh peluncuran sebanyak 42 produk baru yang direncanakan sepanjang tahun ini.

Sementara itu, tahun lalu ROTI telah menandatangani perjanjian kerja sama dengan perusahaan yang berbasis di Filipina pada 18 Februari 2016 lalu. Dengan ROTI memiliki sebesar 55% kepemilikan saham di perusahaan baru ini, sedangkan sisanya adalah milik rekanan.