Sri Mulyani Minta Jajaran Kemenkeu Jangan Mudah Menyerah! Jangan Lupakan Visi dan Misi, Ada Apa...

Oleh : Candra Mata | Minggu, 24 Januari 2021 - 12:06 WIB

INDUSTRY.co.id - Jakarta, Dalam Executive Gathering di Kementerian Keuangan (Kemenkeu) beberapa waktu lalu, Menteri Keuangan Sri Mulyani meminta agar seluruh jajaran Kemenkeu dalam bertugas tidak melupakan visi dan misi yang diemban.

"Seluruh jajaran Kementerian Keuangan (Kemenkeu) jangan pernah melupakan visi dan misi Kemenkeu sebagai institusi pengelola keuangan negara!⁣," kata Sri Mulyani seperri dilansir redaksi Industry.co.id dari laman Instagram @Srimulyani pada Minggu (24/1/2021).

Menurutnya, indonesia hidup tidak hanya untuk hari ini. Indonesia memiliki tujuan dan cita-cita untuk terus menjadi negara maju. Dalam perjalanannya, negara akan terus menghadapi berbagai cobaan dan guncangan, seperti pandemi COVID-19. ⁣

Di sinilah Kemenkeu yang bertugas untuk mengawal keuangan negara  dan mengelola APBN harus menjadi institusi yang mampu memberikan solusi untuk menjaga tujuan dan cita-cita tersebut.⁣

"Meski mengalami cobaan berat, pandemi membuat kita harus fokus pada penanganannya,  namun reformasi harus terus berjalan. Reformasi penganggaran yang fokus terhadap program prioritas serta berorientasi pada hasil, perbaikan kualitas belanja agar dapat menjaga kesehatan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat dengan proses birokrasi yang efisien, dan adaptasi teknologi tanpa meninggalkan hubungan antara manusia," paparnya.

Untuk itu, ia berpesan agar seluruh jajaran Kemenkeu harus memiliki daya tahan, komitmen tinggi, mampu berpikir strategis, dan tidak boleh lengah untuk membangun Kemenkeu menjadi institusi yang handal di tengah tugas mendorong pemulihan ekonomi Indonesia.⁣

"Jangan mudah menyerah, jangan pernah lengah, dan jangan pernah lelah mencintai Indonesia!," pungkasnya.