Henidar Amroe Kini Tekuni Juga Dunia Religi Sambil Main Sinetron dan Mode

Oleh : Amazon Dalimunthe | Senin, 10 Februari 2020 - 08:25 WIB

INDUSTRY.co.id - JAKARTA—Nama Henidar Amroe di dunia fesyen memang sudah tidak asing lagi. Ia tergolong peragawati senior yang sudah malang melintang sejak belasan tahun lalu. Masuknya peragawati berusia muda membuat Henidar berbelok ke dunia akting. Di dunia akting ia pun mencatatkan prestasi gemilang. Salah satunya menjadi saah satu aktris terpuji dalam festival Film Bandung 2019 yang lalu. Dan ternyata secara diam diam Henidar juga terjun sebagai pimpinan kelompok pengajian bernama Al Jannah.

Hal ini terungkap saat pengajian yang dipimpinnya merayakan milad pertama di hotel Kristal Jakarta pecan lalu. Kendati baru milad pertama, namun jamaah hadir mencapai ratusan orang yang tersebar dari berbagai kota di Indonesia. Diantaranya, Bogor, Bandung, Surabaya, Malang, Medan, Padang dan Purwokerto

“Intinya melalui MT Nur Jannah ini, saya bisa berbagi dalam memberdayakan kaum perempuan di manapun berada. Terutama membangun peradaban perempuan Indonesia yang kreatif dan solehah,”  katanya.

Lebih jauh  pesinetron senior yang pernah main di Para Pencari Tuhan (PPT) ini, misi dan visi yang dilakukannya bukan sekedar pengajian, tapi membangun sebuah bisnis yang menjalin kerjasama antar jamaah.  “Insya Allah, kedepannya kita akan membuat bisnis karena tanpa ada modal tentu tak akan bisa melangkah. Oleh karenanya, dengan adanya bisnis tentu bisa membantu para perempuan yang sedang kesulitan menjadi mandiri,” terangnya.

Acara pengajian tersebut diawali senam Museba (mudah sehat dan bahagia), dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al Quran serta tausiyah yang disampaikan ustadz sekaligus pesinetron Adipura. Dalam ceramahnya, Adipura menekankan betapa pentingnya umat Islam harus berinterkasi dengan Al Quran yang menjadi pegangan hidup umat Islam. Selain itu, acara tersebut juga bertepatan dengan ulangtahun ibundanya Henidar Amroe yang ke 90.

Acara ditutup dengan peragaan busana dan lelang amal busana muslimah koleksi Henidar Amroe untuk membantu anak anak di panti asuhan.