Ini Lima Drama yang Harus Dihindari Saat Hendak Berlibur

Oleh : Hariyanto | Kamis, 11 Juli 2019 - 08:03 WIB

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Mempersiapkan liburan ke kota maupun negara impian tentu sangat menyenangkan bukan? Mulai dari beli tiket pesawat, pesan hotel, pesan tiket atraksi menarik, cek jadwal lengkap damri bandara untuk transportasi hingga printilan lain untuk wujudkan liburan impian sempurna yang selama ini Anda dambakan.

Sebelum liburan dimulai, keberangkatan melalui bandara tentu jadi langkah awal Anda berpetualang di tempat yang dituju. Namun bukan cuma hidup yang bisa penuh drama, liburan pun juga bisa!

Nah untuk mewujudkan liburan sempurna seperti yang Anda impikan, yuk hindari 5 drama di bandara saat mau liburan berikut ini! 

1. Terminal berapa ya?

Jika Anda berangkat dari Bandara Soekarno-Hatta atau bandara lain yang punya lebih dari satu terminal, maka sangat penting untuk tahu Anda berangkat dari terminal berapa. Terminal domestik dan internasional di Bandara Soetta bisa berbeda-beda untuk tiap maskapai, jadi Anda wajib tahu akan menuju ke terminal berapa, apakah Terminal 1 (Pintu A,B,C), Terminal 2 (Pintu D,E,F) dan Terminal 3. 

Jarak antara satu terminal dengan terminal lainnya lumayan jauh. Jadi jangan sampai Anda salah terminal, ya! Perhatikan informasi terminal yang biasanya dicantumkan di e-ticket agar tak sampai salah terminal.

2. Terlambat check-in

Masalah klasik yang selalu saja muncul. Anda pasti tahu dong apa konsekuensi jika terlambat check-in? Ya, tiket hangus dan Anda pun gagal liburan. Selain itu tiket juga sudah tidak bisa direfund sehingga Anda akan kehilangan uang sekaligus kesempatan liburan seperti yang sudah direncanakan.

Nyesek pasti iya. Oleh karena itu hindari sebaik mungkin kemungkinan yang satu ini. Bisa dengan check-in online terlebih dahulu dan tentu saja datang ke bandara lebih cepat.

3. Tidak memperhitungkan antrian

Antrian di sini bisa berarti antrian di konter check-in maupun antri di bagian imigrasi bagi Anda yang ingin liburan ke luar negeri, Meski maskapai biasanya membuka konter check-in sesuai rute, namun ada juga konter check-in yang dibuka untuk semua rute. Jika sudah begini maka antrian panjang di depan konter check-in pun tak terelakkan karena semua penumpang dengan maskapai tersebut, meski rute berbeda-beda, mengantri di jalur check-in yang sama.

Bayangkan jika waktu keberangkatan Anda sudah mepet, tapi antrian check-in mengular?. Selain antrian konter check-in, antrian di imigrasi pun harus masuk perhitungan Anda jika berangkat ke luar negeri. Umumnya hanya beberapa konter pemeriksaan imigrasi yang dibuka, sehingga antrian pun tidak bisa ditebak karena jalur antrian terbuka untuk semua pemegang paspor Indonesia tak peduli kemana tujuannya.

Sama seperti check-in, pemeriksaan di bagian imigrasi pun kadang menyebabkan antrian panjang yang bisa buat jantung Anda kembang kempis jika penerbangan sudah mulai boarding tapi Anda masih stuck di antrian imigrasi.

4. Salah ruang tunggu

Saat check-in, gate ruang tunggu pun biasanya sudah tertera di tiket. Anda pun sudah duduk manis menunggu panggilan boarding di ruang tunggu tersebut. Namun seringkali ruang tunggu juga bisa berubah, tergantung maskapai.
Jadi Anda harus tetap alert dengan setiap pengumuman yang dilakukan petugas maskapai di ruang tunggu karena terkadang tak semua informasi diumumkan melalui pengeras suara. 

5. Tidak dengar passenger call

Ada brand favorit Anda di dalam bandara yang membangkitkan keinginan untuk belanja or sekedar window shopping sambil menunggu boarding? Hati-hati jangan sampai keasyikan dan tidak dengar panggilan boarding dari maskapai ya!

Biasanya maskapai akan melakukan tiga kali panggilan kepada penumpang tercatat dan masih belum memasuki pesawat. Jika sudah last call tapi Anda masih tidak dengar juga dan bergegas menuju pesawat, jangan salahkan maskapai jika Anda ditinggal pesawat, ya. Yuk mari menjadi traveler yang cerdas dan penuh persiapan agar liburan berjalan lancar, mulai dari keberangkatan hingga kembali pulang. Selamat liburan