Saham Telekomunikasi Berpotensi Meningkat di Tahun Politik

Oleh : Herry Barus | Jumat, 27 April 2018 - 11:38 WIB

INDUSTRY.co.id - Makassar-Marketing Official Indo Premier Securities Cabang Makassar Yenti Mangi mengatakan ada beberapa pilihan investasi saham yang cukup potensial untuk mengalami peningkatan pada tahun politik termasuk diantaranya sektor telekomunikasi.

Yenti Mangi di Makassar, Jumat (27/4/2018)  mengatakan untuk sektor telekomunikasi baik itu perusahaan media, percetakan, provider seluler ataupun telkom memang akan lebih berjaya di tahun politik.

"Untuk media atau percetakan tentu karena akan banyaknya kebutuhan iklan atau upaya memperkenalkan diri kepada masyarakat luas," katanya.

Ia menjelasan, untuk perusahaan media memang tidak bisa dipisahkan dengan agenda politik. Pentingnya pemberitaan ataupun pencitraaan membuat saham dari sektor telekomunikasi akan lebih berpotensi mengalami peningkatan dan merasakan dampak positif dari agenda politik.

Begitupun untuk saham infrastruktur juga baik karena jelang tahun politik, pemerintah harus merampungkan pembangunan sarana dan prasarananya.

"Jadi pihak pemerintah akan fokus merampungkan pembangunan infrastruktur sehingga ini juga layak menjadi pilihan masyarakat atau investor," jelasnya.

Sementara disatu sisi, dirinya memperkirakan pagelaran sepak bola Piala Dunia di Rusia pada Juni-Juli 2018 akan menurunkan transaksi saham.

Penurunan gairah melakukan transaksi menjelang pelaksanaan Piala Dunia itu juga disebabkan adanya dana pasar modal yang digunakan atau dialihkan untuk judi bola.

Ia mengatakan penurunan transaksi di pasar modal atau saham itu juga karena masyarakat lebih sibuk menonton pertandingan yang disiarkan televisi.

Akibatnya masyarakat tidak lagi memiliki kesempatan untuk melakukan transaksi karena tenaga dan pikirannya telah terfokus ke pertandingan.

Meski mengalami penurunan, menurut dia, transaksi akan kembali meningkat ketika pagelaran Piala Dunia 2018 berakhir. "Jadi untuk investor sulit melakukan transaksi karena terfokus untuk pertandingan," ujarnya.(Ant)