Berkunjung ke Pekalongan, Jangan Lewatkan Sejuknya Curug Bajing

Oleh : Hariyanto | Selasa, 10 Januari 2017 - 15:21 WIB

INDUSTRY.co.id - Pekalongan, Curug bajing merupakan primadona wisata  yang berada di Kabupaten Pekalongan, lebih tepatnya di Desa Telogopakis, Kecamatan Petungkriyono, Kabupaten Pekalongan.

Ditempat ini, anda akan dibuat takjub dengan keindahan dari Curug Bajing. Karena selain keindahan curug itu sendiri, lokasi curug yang berada di daerah pegunungan Petungkriono yang sudah lam terkenal dengan keasrianya menjadi nilai tambah bagi para wisatawan.

Curug Bajing ini mempunyai ketinggian air terjun kurang lebih 70 meter dan mempunyai aliran air yang deras. Untuk ketinggian mdpl, lokasi Curug ini berada di ketinggian sekitar 1300 mdpl. Seperti halnya curug lain yang mempunyai hawa sejuk, curug ini juga mempunyai hawa sejuk yang cenderung dingin.

Setelah membeli Tiket masuk, kita akan melewati jalan dengan batu yang sudah ditata rapi dan lumayan lebar. Disini juga banyak terdapat fasilitas seperti mushola, saung, tempat sampah, toilet, jembatan, warung, batas pengaman dan fasilitas lainya yang sudah tersedia.

Setelah berjalan sekitar 15 menit dari loket, anda akan sampai di tepi sungai dengan pemandangan air terjun yang makin dekat.

Untuk mendekati air terjun, anda harus melewati jembatan bambu sederhana. Setelah melewati jembatan kita bisa melewati jalan setapak yang menanjak melewati pepohonan yang cukup rimbun, namun jika hendak mandi di sungai cukup turun kesungai dibawah jembatan.