Wuih, Gara-gara Merger Outlook 3 Bank Syariah BUMN Melesat

Oleh : Wiyanto | Selasa, 19 Januari 2021 - 15:10 WIB

INDUSTRY.co.id - Jakarta - PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) menyebutkan olook tiga BUMN syariah melesat naik. Kenaikan ditenggarai merger ketiganya.

“Ketiga bank syariah ini akan menjadi lebih kuat lagi ketika menyelesaikan aksi korporasinya,” kata Analis Divisi Pemeringkatan Jasa Keuangan Pefindo Danan Dito di Jakarta, Selasa (19/1/2021).

Ia katakan, ekspektasi Pefindo terhadap aksi korporasi ini sangat positif. Terlihat Bank Syariah Mandiri, Bank BRI Syariah, dan Bank BNI Syariah sebelumnya berada pada idAA+/ stabil. Saat ini outlook ketiganya sudah dinaikkan menjadi idAA+/positif.

Lebih jauh, katanya, market share nantinya akan lebih besar sehingga mampu lebih unggul dibandingkan dengan bank syariah sekaligus bank konvensional nasional. Daya saing ini khususnya untuk pembiayaan yang memang bank syariah ini juga akan bersaing dengan bank konvensional.

Nantinya, Bank hasil merger tersebut, modal bisnis entitas baru akan menjadi lebih besar.

Terlebih banyak sentiment positif yang menunggu adanya penyetoran mdal baru untuk memperkuat permodalan bank syariah nomor satu terbesar Tanah Air nantinya.