Teuku Zacky Demi Gizi Buka Master Class

Oleh : Herry Barus | Jumat, 10 April 2020 - 18:00 WIB

INDUSTRY.co.id - Jakarta-Sebagai anak bangsa yang peduli masyarakat yang terdampak Virus CORONA, khususnya masalah gizi yang menurun lantaran tidak bisa keluar kerumah,untuk membeli makanan bergizi. Maka aktor Teuku Zacky mengaku senang hati membantu untuk mensosialisasikan soal peningkatan gizi di masyarakat.

"Saya sudah lama aktif memberikan advis soal hidup sehat kepada masyarakat, melalui sosial media milik pribadi saya. Makanya saya langsung menerima tawaran untuk menjadi duta gizi oleh Pergizi Pangan," kata Teuku Zacky saat launching Bhakti Pergizi Pangan Bagi Negeri Leka Bergizi Bugar melalui Teleconference Virtual yang diselenggarakan Kamis (9/4/2020)

Teuku Zacky mengatakan, setelah dirinya menjadi Duta Gizi, akan langsung Tanpa gas mensosialisasikan program dari Pergizi Pangan ke masyarakat luas.

"Karena saat ini tidak mungkin terjun langsung ke masyarakat, maka saya akan memanfaatkan sosial media untuk menyampaikan program Pergizi Pangan. Selain itu saya bersama tim akan menyiapkan kegiatan master class," jelas bintang film Obama, Kutuk dan Sakral ini.

Teuku Zaki berjanji akan berusaha maksimal menjalankan tugasnya, melalui kemampuan diri dan media yang dimilikinya. Indoensia, menurut Teuku Zaki, merupakan negara kelima terbesar yang memiliki penduduk bertubuh stunting di dunia. Dengan peningkatan gizi masyarakat, dia berharap secara bertahap jumlah penderita stunting (tubuh pendek) akan terus menurun.

“Saya akan terus mengeduksi masyarakat. Salah satunya melalui program memasak di rumah,” pungkas Teuku Zacky.