Sociopreneur Talks, Inisiatif Citi Indonesia dan Prestasi Junior Indonesia Giatkan Semangat Kewirausahaan Sosial di Kalangan Muda

Oleh : Nina karlita | Kamis, 19 September 2019 - 06:50 WIB

INDUSTRY.co.id - Jakarta, 18 September 2019 – Social entrepeneurship atau kewirausahaan sosial menjadi satu langkah mencapai kesuksesan dengan menghadirkan solusi untuk permasalahan sosial dan memberikan dampak positif bagi masyarakat sekitar. Secara global, semangat ini selaras mendukung implementasi Sustainable Development Goals (SDGs), khususnya bidang pemberdayaan ekonomi masyarakat. 

Menguatkan program pemberdayaan sociopreneurship pada kalangan muda, Citi Indonesia (Citibank) dan Prestasi Junior Indonesia (PJI) kembali menggelar diskusi berkala ‘Sociopreneur Talks’ yang kali ini mengangkat bahasan: ‘Be A Changemaker with Social Enterprise’ serta melibatkan ratusan pelajar SMA/SMK di Jakarta, dan figur sociopreneur muda sukses sebagai narasumber. Sociopreneur Talks menjadi penutup rangkaian Youth Sociopreneur Initiative yang diinisiasi oleh Citibank dan PJI serta telah memasuki penyelenggaraan tahun kelima.

“Citibank memiliki kepedulian besar terhadap masa depan generasi muda Indonesia. Bersama PJI, lewat Youth Sociopreneur Initiative yang menargetkan pelajar SMA/SMK, kami berupaya menanamkan gagasan kewirausahaan segar, yakni social entrepreneurship, yang membawa manfaat berkelanjutan. Diharapkan para pelajar dapat memahami tidak hanya mengenai profit untuk diri mereka sendiri, namun juga bagaimana sebuah bisnis dapat memberi dampak positif bagi masyarakat luas. 

Di Citibank, kami percaya kewirausahaan sosial inilah yang mampu membuat perubahan. Karenanya, sangat krusial untuk segera menularkan inspirasi sociopreneurship di kalangan muda Indonesia guna mewujudkan sosok-sosok pebisnis sosial baru yang andal dan dapat menjadi changemaker leader,” papar Chief Executive Officer Citi Indonesia Batara Sianturi. 

Dalam Sociopreneur Talks sebagai agenda pamungkas Youth Sociopreneur Initiative tahun ini, Citibank memberi sorotan khusus keterkaitan pemimpin dengan social enterprise, juga strategi, arahan dan tips untuk mencapainya.  
 
Digelar perdana pada 2014, Youth Sociopreneur Initiative telah sukses mengedukasi 46.912 pelajar dari 138 SMA dan SMK di enam kota di Indonesia antara lain Jakarta, Bandung, Medan, Semarang, Surabaya dan Denpasar. Sementara, khusus di 2019 saja, Citibank dan PJI berhasil menjalankan pendampingan kewirausahaan sosial kepada 9.115 pelajar dari 26 sekolah di 5 kota, yaitu Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya dan Denpasar.  

Melalui rangkaian aktivitas pembinaan, yaitu Youth Entrepreneur Camp, Indonesia Student Company Competition (ISCC) dan Sociopreneur Talks, para pelajar mendapatkan bimbingan untuk mendirikan serta mengoperasikan sebuah perusahaan (student company-SC). Selama periode kegiatan, para pelajar juga menerima pendampingan intensif dari mentor PJI dan karyawan Citibank yang tergabung dalam Citi Volunteers; mulai dari menciptakan ide usaha, merencanakan strategi bisnis, melakukan penjualan produk, hingga belajar tentang likuidasi perusahaan.

“Potensi kewirausahaan sosial perlu dipupuk semenjak remaja. Sebagai generasi yang mendominasi komposisi penduduk Indonesia – dan kelak menjadi penerus bangsa, bagi mereka, kesempatan dan kepercayaan menjadi keniscayaan. Itulah yang terus memacu Prestasi Junior Indonesia (PJI) dan Citibank untuk secara berkesinambungan menumbuhkan kapasitas kewirausahaan sosial kalangan muda Tanah Air; melahirkan para sociopreneur yang mumpuni serta jeli menangkap peluang, juga memaksimalkan produktivitas guna meningkatkan kebermanfaatan mereka bagi lingkungan sekitar,” sambung Co-Founder & Academic Advisor Prestasi Junior Indonesia Robert Gardiner.