Berani Coba Mi Terpedas di Dunia dengan 150 Cabai? Ke Festival Ini Aja Yuk!

Oleh : Chodijah Febriyani | Sabtu, 24 Maret 2018 - 18:00 WIB

INDUSTRY.co.id, Jakarta - Kuliner Indonesia identik dengan rasa bumbu rempah-rempah dan rasa pedas. Untuk memanjakan lidah para pecinta pedas, bisa berkunjung ke Ubud Food Festival (UFF) 2018 yang akan kembali digelar tahun ini.

Digelar pada tanggal 13 hingga 15 April 2018 mendatang, selain menyajikan kuliner khas nusantara, ada hal menarik yang disajikan UFF yaitu menyajikan mi terpedas di dunia.

Di festival kuliner tersebut, bakal hadir mi terpedas di dunia milik Sartono yaitu Mie Abang Adek. Inovasi kuliner berbahan mi ini, memiliki level kepedasan yang tidak biasa yang cukup populer di berbagai kalangan terutama para pecinta kuliner pedas.

"Sebenernya, saya belum pernah cobain masakan Saya sendiri. Karena memang tidak suka pedas," kata Sartono saat jumpa pers peluncuran Ubud Food Festival di Ritz Carlton, Pasific Place, Jakarta, Kamis (23/2018).

Dalam Ubud Food Festival 2018, akan ditampilkan mi terpedas di dunia dengan level pedas mampus dengan 150 cabai dan ditambahkan dengan saus ekstra pedas. Selain itu juga ada level sedang, pedas, gila, garuk, dan mampus

"Khusus di Ubud Food Festival Mie Abang Adek menampilkan dengan level pedas mampus dengan 150 cabai ditambah dengan saus ekstra pedas dari sambal ABC," ungkapnya.

Ia juga menceritakan awal mulanya mendapat inspirasi mengolah mi pedas dan menjadi pebisnis kuliner yaitu atas dorongan dan pendapat orang-orang di sekitarnya.

"Saya mendapat inspirasi dari banyak orang yang kasih opini. Bahwa, sekarang lagi booming makanan rasa pedas. Jadi, bikin deh Mie Abang Adek," jelasnya.