Solusi Masalah Kemacetan, Google Maps Luncurkan Fitur Rute Khusus Motor

Oleh : Chodijah Febriyani | Selasa, 20 Maret 2018 - 19:26 WIB

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Indonesia, terutama Jakarta terkenal sekali dengan kemacetannya. Untuk mempermudah warga Indonesia biasanya pengguna kendaraan bermotor menggunakan aplikasi Google Maps untuk mempermudah mereka dalam mencari arah jalan mana yang bisa dilalui saat macet ataupun tidak macet.

Hari ini, Selasa (20/3/2018) Google menluncurkan fitur baru untuk pengguna motor.. Menurut Tony Keusgen Managing Director Google Indonesia mengatakan bahwa Google meluncurkan fitur terbaru untuk para pengguna motor.

"Google hari ini meluncurkan sebuah fitur baru untuk para pengguna motor dan membantu mereka melintasi jalur-jalur di Indonesia," katanya saat jumpa pers peluncuran Google Maps "Rute Khusus Motor" di Jakarta, Selasa (20/3/2018).

Diluluncurkannya fitur baru khusus motor ini dikarenakan sebelumnya para pengguna motor biasanya menggunakan mode navigasi rute pejalan kaki atau mobil ketika menggunakan Google Maps.

Product Manager Google, Krish Vitaldevara menjelaskan, "Fitur rute sepada motor ini adalah fitur yang banyak diminta oleh pengguna Google Maps di Indonesia. Pengguna motor dan biasanya mereka menggunakan fitur rute untuk pejalan kaki dan mobil," pungkasnya.

Fitur ini menambahkan, melengkapi empat rute lain yang telah tersedia di Google Maps yaitu rute mobil, pejalan kaki, rute kendaraan umum dan rute khusus jasa ojek daring.

Selain itu fitur khusus pengguna motor, Google Maps juga meluncurkan dua fitur penanda rute ganjil genap dan hari bebas kendaraan (car free day).