Pembentukan Holding BUMN, Mampu Bersaing dengan Asing dan Mengguntungkan

Oleh : Herry Barus | Rabu, 06 Desember 2017 - 08:07 WIB

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Pemerintah pastikan tak ingin pembentukan holding BUMN malah merugikan perusahaan negara tapi justru berharap meraih keuntungan dan mampu bersaing dengan perusahaan asing yang beroperasi di Indonesia.

"Kita justru ingin kekayaan investasi BUMN dapat hasil yang optimal. Jangan sampai sudah mengeluarkan Rp1 tapi pendapatan juga Rp1. Kita ingin BUMN maju lagi dan jangan terpisah-pisah," kata Direktur Jenderal Kekayaan Negara Kementerian Keuangan Isa Rachmatawarta kepada awak media dalam dialog Mengapa Perlu Holding BUMN? yang diadakan Forum Merdeka Barat 9 (FMB9) Kementerian Komunikasi dan Informatika di Jakarta, Selasa (5/12/20017)

Dikatakan, sebelum dibentuk suatu holding, pemerintah memastikan tidak ada aspek yang tertinggal dan harus sesuai dengan ketentuan yang berlaku, tidak merugikan perusahaan, sehingga semua proses tata kelola berjalan dengan baik.

Isa mengatakan pula, pemerintah memastikan pembentukan holding BUMN memiliki tujuan yang mulia, yakni meningkatkan daya saing nasional.

"Kita ingin membangun daya saing. Itu tidak mungkin dengan satu BUMN, tapi harus sinergi dari beberapa BUMN," katanya