Tujuh Penerima Apresiasi Satu Indonesia Award Astra Dapat Dana Pengembangan

Oleh : Wiyanto | Rabu, 18 Oktober 2017 - 15:32 WIB

INDUSTRY co.id -Jakarta-PT Astra Internasional memberikan dana kepada penerima apresiasi Satu Indonesia Award sebanyak Rp60 juta kepada tujuh orang yang dinyatakan layak mengenggam dana tersebut.

Presiden Direktur Astra International, Prijono Sugiarto mengatakan dana yang akan diterima oleh penerima apresiasi dari Astra itu, naik dari yang sebelumnya Rp55 juta menjadi Rp60 juta, agar dapat dimaksimalkan manfaatnya.

"Juri yang yang menggarap penjurian Satu Indonesia Award berasal dari juri yang kompeten," kata dia di Jakarta, Rabu (18/10/2017).

Ia menyebutkan ketujuh orang tersebut pertama Triana Rahmawati asal Surakarta, Jawa Tengah kategori kesehatan, selanjutnya kedua Ronaldus Asto Dadut asal Tambolaka, Nusa Tenggara Timur.

Ketiga kepada kategori Kelompok kepada PPILAR asal Bengkulu. Keempat untuk kategori Pendidikan, apresiasi diberikan kepada Jamaluddin asal Gowa, Sulawesi Selatan.

Kelima kategori Teknologi kepada Bambang Sardi asal Palu, Sulawesi Tengah. Keenam, kategori Lingkungan kepada Retno Kurniawan asal Pariaman, Sumatera Barat.

Ketujuh, kategori Kewirausahaan diberikan kepada Anjani asal Malang, Jawa Timur.