Prajurit Yonzeni 2 Marinir Terima Penghargaan dari Danpuspomal

Oleh : Herry Barus | Minggu, 07 Agustus 2022 - 05:15 WIB

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Sertu Marinir M. Khirom Pelatih Taekwondo dari prajurit Batalyon Zeni 2 Marinir menerima penghargaan dari Komandan Pusat Polisi Militer Angkatan Laut ( Danpuspomal ) Laksamana Muda TNI Edwin S.H.,M.han.,M.H, di Mako Puspomal, Jalan Boulevard Bukit Gading Raya Nomor 9, Kelapa Gading Barat, Jakarta Utara. Jumat ( 05/08/2022 ).

Penghargaan ini diberikan Danpuspomal yang juga sebagai ketua Yanus beladiri Taekwondo TNI AL kepada Sertu Mar M. Khirom yang dinilai sebagai Pelatih Taekwondo Marinir yang peduli dengan generasi muda untuk selalu mengolahragakan generasi muda melalui beladiri Taekwondo. Telah banyak prestasi yang diraih oleh M. Khirom baik sebagai atlet, pelatih maupun sebagai pendiri Dojo Master Kick. 7 penghargaan dari MURTI ( Museum Rekor Taekwondo Indonesia ) telah dia koleksi menunjukkan bahwa dedikasi terhadap kemajuan Taekwondo di Indonesia terutama Jawa Timur tidak perlu diragukan lagi. Demikian informasi dari Dispen Kormar.

Pada kesempatan tersebut Sertu Marinir M. Khirom juga menerima bantuan dari Kukkiwon berupa baju Taekwondo dan seperangkat alat latihan lengkap untuk atlet Taekwondo Marinir dan Dojo Master Kick yang diserahkan langsung oleh Master Kwak Young Min MPE dan Ms. Lee Kyung Hee perwakilan dari Kukkiwon. Kukkiwon sendiri adalah Organisasi Badan Taekwondo dunia yang menerbitkan peringkat taekwondo dan gelar sabuk hitam, promosi serta sertifikat berkantor pusat di Seoul Korea Selatan.

Letkol Marinir Eko Puji S, M.M, S.H, M.Tr.Opsla selaku Komandan Batalyon Zeni 2 Marinir mengucapkan terima kasih dan bangga yang dicapai oleh prajuritnya karena berhasil membawa nama harum Yonzeni 2 Marinir melalui olahraga Taekwondo.

" Saya berharap Dojo Master Kick Cabang Yonzeni 2 Marinir yang dikelola oleh Sertu Marinir M. Khirom dapat memberikan manfaat bagi anak - anak dari keluarga besar Yonzeni 2 Marinir sehingga bisa meraih prestasi lebih baik lagi di tingkat nasional maupun Internasional, " pungkas Komandan.