Liburan Tahun Baru, Okupansi Hotel Meningkat 50 Persen

Oleh : Chodijah Febriyani | Senin, 03 Januari 2022 - 15:45 WIB

INDUSTRY.co.id - Sesuai dengan laporan dari Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI), selama libur akhir tahun okupansi atau tingkat keterisian hotel naik 50 persen. 

Hal tersebut disampaikan oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno dalam Weekly Press Briefing. "PHRI melaporkan okupansi hotel pada libur akhir tahun mencapai 40 hingga 50 persen. Dan untuk wilayah tertentu full booked 70 hingga 80 persen. Bahkan di wilayah tertentu mencapai 90 persen," katanya, pada saat konferensi pers, Senin (3/1/2022).

Ia mengatakan ada beberapa kenaikan kunjungan pada saat libur akhir tahun di beberapa destinasi wisata seperti, Taman Impian Jaya Ancol dan Taman Mini Indonesia Indah (TMII). 

"Pada hari Minggu, kunjungan ke Ancol tembus 18 ribu pengunjung dan TMII mencapai 14 ribu pengunjung. Bahkan, di Bali juga mengalami peningkatan kunjungan ke Nusa Penida mencapai 1.000 pengunjung," jelasnya. 

Sandiaga Uno menjelaskan bahwa momen Nataru ini memberikan dampak positif terhadap sektor pariwisata. Ia pun optimis di 2022 sektor pariwisata akan pulih kembali. 

"Ini memberikan optimisme apa yang kita serukan satu tahun sudah mulai dilakukan secara ketat dan disiplin, bagaimana seluruh provinsi melakukan prokes dengan baik. Sehingga ini akan membangkitkan perekonomian di era baru," tukasnya.