DMMX Grup Menghadirkan Layar Lebar LED Digital di Multipurpose Hall D'Marquee, Singapura
Oleh : Candra Mata | Selasa, 21 Januari 2025 - 08:00 WIB

Foto Ilustrasi, Layar Lebar LED Digital di Multipurpose Hall D'Marquee, Singapura
INDUSTRY.co.id - Jakarta, DMMX Grup melalui ZKDigimax menghadirkan layar lebar LED digital di multipurpose hall D'Marquee terbaru, yang terletak di Downtown East, Pasir Ris Singapura. D’Marquee adalah sebuah venue multifungsi yang dirancang untuk mendukung berbagai jenis acara baik domestik maupun internasional, mulai dari konser, pameran, peluncuran produk, acara perusahaan, hingga pernikahan. Venue ini memiliki kapasitas hingga 1.700 tamu dengan pengaturan gaya teater, menjadikannya pilihan ideal untuk berbagai acara skala besar.
ZKDigimax, sebagai penyedia teknologi visual inovatif, telah menghadirkan layar lebar LED digital seluas 112m² di D'Marquee. Layar lebar LED digital ini memainkan peran sentral dalam menciptakan pengalaman visual yang mendalam, menjadikan setiap acara di D'Marquee lebih dinamis dan menarik. Teknologi ini dirancang untuk mendukung berbagai kebutuhan acara, dari presentasi korporat hingga hiburan visual untuk konser berskala besar.
Chief Executive Officer (CEO) ZKDigimax, Supardi Tan, menyatakan, “Kami sangat bangga teknologi ZKDigimax dapat menjadi bagian dari transformasi D'Marquee sebagai multipurpose hall yang memenuhi standar internasional. Ini membuktikan komitmen kami dalam menyediakan solusi digital yang tidak hanya mendukung sektor ritel, tetapi juga berbagai industri lainnya.”
Supardi Tan juga menambahkan bahwa salah satu keunggulan layar lebar LED digital ZKDigimax terletak pada kemampuannya untuk menghasilkan gambar berkualitas tinggi serta fleksibilitas dalam pengaturan konten juga kemudahan diintegrasikan dengan periperal pendukung seperti lighting dan sound system terkini. Selain itu, teknologi ini juga dirancang dengan efisiensi energi yang optimal, menjadikannya solusi yang ramah lingkungan.
D'Marquee, yang mencakup area seluas 2.400m², menawarkan infrastruktur modern dengan berbagai fasilitas unggulan seperti ruang tanpa pilar, langit-langit setinggi 9 meter, dan sistem akustik kedap suara. Implementasi layar lebar LED digital ZKDigimax juga dipadukan dengan teknologi, lighting, dan sound system terkini berupa rigging pencahayaan dan suara berkapasitas 20 ton, 94 fixture pencahayaan, serta sistem audio canggih dari Proel Axiom. Semua elemen ini bersinergi untuk menciptakan pengalaman yang tak terlupakan bagi para pengunjung dan penyelenggara acara.
Dengan lokasi yang strategis di dekat Bandara Changi, dua stasiun bus, stasiun MRT, pusat perbelanjaan, 40 outlet F&B, beberapa hotel, dan berbagai fasilitas hiburan, D'Marquee menawarkan aksesibilitas yang sangat mudah dengan fasilitas kelas dunia. Kehadiran teknologi dari ZKDigimax semakin menegaskan bahwa venue ini tidak hanya berfungsi sebagai pusat acara, tetapi juga sebagai simbol inovasi dan kemajuan teknologi di Asia.
Melalui proyek ini, DMMX Grup berkomitmen untuk terus menghadirkan teknologi terkini yang tidak hanya relevan di Indonesia, tetapi juga memberikan dampak positif di pasar global, sejalan dengan visinya untuk mendukung transformasi digital di berbagai sektor.
Baca Juga
Wamenperin Faisol Riza Minta Shopee Utamakan Jual Poduk Made in Indonesia
Studi: Pengeluaran untuk AI Diperkirakan Melonjak 52% Melebihi Anggaran…
TRIV Resmi Luncurkan Crypto Futures Tingkatkan Peluang Traders
KIT Global Dorong Performa Brand Campaigns di Q1 2025 dengan Video…
Kemenperin Gandeng Korsel Percepat Industri 4.0 di Sektor Manufaktur…
Industri Hari Ini

Jumat, 07 Februari 2025 - 15:24 WIB
Perluas Kerja Sama, OYO Jalin Kemitraan dengan ShopeePay
OYO mengumumkan kolaborasi dengan ShopeePay untuk menawarkan layanan Buy Now, Pay Later (BNPL) atau “Beli Sekarang, Bayar Nanti” kepada pengguna dengan cashback dan diskon yang menarik.…

Jumat, 07 Februari 2025 - 15:10 WIB
Marak Insiden Kecelakaan Truk ODOL, Kemenperin Tegas Respon Begini
Maraknya kecelakaan truk atau angkutan berlebih muatan atau over dimension over load (ODOL) kian meresahkan. Menanggapi hal tersebut, Sekretaris Jenderal Kementerian Perindustrian (Kemenperin)…

Jumat, 07 Februari 2025 - 14:58 WIB
Pertama di Indonesia! Pertamina dan PT Abemas Multitech Gelar Factory Acceptance Test (FAT) Lokal untuk Dukung TKDN
Biasanya, pengujian semacam ini dilakukan di luar negeri. Namun, kali ini, FAT Function Test Pertamina berhasil dilakukan sepenuhnya di dalam negeri, tepatnya di Kabupaten Tangerang, di area…
![[Photo] Hyun-Seung Yu, CEO CGBio (kedua dari kanan) dan Eric Aoh, Kepala Bisnis CGBio Indonesia (kanan) berfoto bersama pejabat Lembaga Penelitian Teknik Biomedis Universitas Indonesia dalam acara penandatanganan perjanjian kerja sama industri-akademisi.](https://garuda.industry.co.id/uploads/berita/small/88953.jpg)
Jumat, 07 Februari 2025 - 14:46 WIB
Daewoong Tingkatkan Kolaborasi dengan Universitas Indonesia untuk Pengembangan Alat Kesehatan dengan Memanfaatkan Sumber Daya dan Talenta Lokal
Daewoong terus melanjutkan komitmennya terhadap pertumbuhan bersama industri farmasi dan bioteknologi Indonesia, kemitraan yang telah berlangsung lebih dari dua dekade.

Jumat, 07 Februari 2025 - 14:35 WIB
LPDB-KUMKM – ID FOOD Jalin Sinergi Perkuat Program Swasembada Pangan
Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (LPDB-KUMKM) menjalin kerja sama dengan PT Rajawali Nusantara Indonesia (Persero) atau ID FOOD guna memperkuat program…
Komentar Berita