Prajurit Yonzeni 1 Mar Cilandak Laksanakan LPK Materi Konstruksi Baja

Oleh : Herry Barus | Kamis, 09 Desember 2021 - 05:45 WIB

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Prajurit Batalyon Zeni 1 Mar (Yonzeni 1 Mar) melaksanakan Latihan Perorangan Kesenjataan (LPK) materi konstruksi baja dilanjutkan dengan praktek membuat struktur bangunan dari baja yang bertempat di Garase Yonzeni 1 Marinir, Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (08/12/2021).

Salah satu kemampuan dari Zeni adalah kemampuan dukungan konstruksi yang meliputi konstruksi beton, konstruksi kayu dan konstruksi besi. Pada LPK TW IV ini prajurit Yonzeni 1 Mar melaksanakan pendalaman materi konstruksi baja dengan melaksanakan pelajaran teori dilanjutkan dengan praktek pembuatan struktur bangunan baja. Adapun teori yang diberikan meliputi pengetahuan struktur baja, pengukuran dan perhitungan RAB, tehnik pengelasan dan teknik perangkaaian, praktek yang dilaksanakan meliputi praktek penghitungan RAB, praktek cutting dan welding serta praktek membuat berbagai bentuk sambungan struktur.  

Sementara itu, Komandan Batalyon Zeni 1 Marinir (Danyon Zeni 1 Mar) Letkol Marinir Rudi Sutisna, M.Tr.Opsla.,selaku Pimlat seperti diinformasikan  menyampaikan bahwa, "Saat ini sesuai dengan perkembangan teknologi, konstruksi besi adalah yg sering digunakan dan cocok untuk bangunan militer karena sifatnya yg kuat dan cepat dalam pembuatan, oleh karena itu kemampuan ini harus dipermahir, mahir merencanakan dan menghitung dengan benar agar tugas dapat dilaksanakan dengan cepat dan tepat," ujarnya.