Salonpas Sport Virtual Ride Diikuti Lebih dari 1000 Pesepeda Newbie Hingga Pro

Oleh : Hariyanto | Senin, 01 Maret 2021 - 15:39 WIB

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Meskipun Salonpas Sport Virtual Ride 2020 sudah berakhir di penghujung tahun lalu, keriaannya masih terasa sampai sekarang.

Para peserta yang berhasil melengkapi aktivitas bersepedanya hingga 100 km, dengan bangga mengunggah finisher medal yang mereka terima lewat sosial media.

Berangkat dari tren bersepeda yang sedang meningkat pesat, Salonpas ingin menyediakan acara yang nyaman untuk para pesepeda dengan dukungan produk-produk dari Salonpas Let’s Move.

Diikuti lebih dari 1000 lebih partisipan, peserta virtual ride ini dibagi ke dalam 3 kategori yang ingin merangkul semua golongan pesepeda, mulai dari yang aktif sampai para pemula, dari para newbie sampai pro.

Antusiasme peserta terlihat dari semua kategori yang terisi. Lebih dari setengah partisipan memilih tantangan terberat, sementara sisanya tersebar di dua kategori lain. Antusiasme inilah yang menjadikan Salonpas semakin mantap untuk menggelar event lanjutan.

“Salonpas Let’s Move berencana tidak hanya menggelar Virtual Ride namun olahraga-olahraga lain juga. Dengan tetap fokus kepada nama Salonpas Sport, sebagai ide awal nama event, ke depannya tetap bisa digunakan untuk olahraga lainnya seperti, misalnya Salonpas Sport Virtual Run dan lain-lain,” jelas Desy Setiarini, Product Manager Salonpas Sport Indonesia yang dikutip INDUSTRY.co.id, Senin (1/3/2021).

Tentunya bagi pecinta olahraga penuh tantangan, event seperti Salonpas Sport Virtual Ride 2020 dapat membantu menambah pengalaman mereka.

Selain merangkul seluruh lapisan masyarakat untuk terus bergerak dan berolahraga, Salonpas Sport, yang bernaung di bawah PT Hisamitsu Pharma Indonesia, juga mempunyai cita-cita membantu pengembangan olahraga di Indonesia.

PT Hisamitsu Pharma Indonesia fokus pada 3 elemen – kebutuhan nutrisi talenta terpilih, bekal edukasi menuju atlit nasional serta donasi produk Salonpas untuk injury prevention. Product  tersebut juga akan di berikan kepada 100 talenta baru yang dilatih untuk memenuhi klasifikasi kandidat atlet Nasional.