Robert Alberts Terapkan Sport Sciene Tingkatkan Performa Skuad Pangeran Biru

Oleh : Herry Barus | Selasa, 17 November 2020 - 18:00 WIB

INDUSTRY.co.id - Bandung- Pelatih PERSIB, Robert Alberts mengatakan, sport science merupakan alat tepat untuk melihat performa pemain. Dengan metode ilmiah, performa pemain dapat lebih terukur. Hal itu tentunya penting bagi tim pelatih dalam menentukan keputusan dan membuat program. 

"Sekali ini sangat berpengaruh dalam sepakbola. Jika Anda menerapkan sport science, itu tidak berarti pemain akan menjadi lebih baik di lapangan secara instan," ujar Robert, Senin 16 November 2020. 

"Tapi yang akan terjadi adalah kita bisa lebih aware mengenai apa yang dibutuhkan untuk bisa mencapai level tertinggi dari pemain," sambungnya. 

Pria berkebangsaan Belanda itu mengungkapkan, sport science tak hanya bergerak dalam pemulihan cedera semata. Tetapi juga pencegahan cedera dan proses pemulihan yang cepat. 

"Pemain bisa diperhatikan untuk tidak mudah cedera, bisa melakukan pemulihan cedera lebih cepat dan dapat melakukan diet dengan tepat," imbuhnya.

Sebagaimana diketahui, sejak September 2020 lalu, PT PERSIB Bandung Bermartabat (PBB) secara resmi mengontrak seorang dokter olahraga bernama Alvin Wiharja untuk mengurusi bidang sport science di skuad Pangeran Biru.

Sebagaimana diketahui, sejak September 2020 lalu PT PERSIB Bandung Bermartabat (PBB) secara resmi mengontrak seorang dokter olahraga bernama Alvin Wiharja untuk mengurusi mengenai sports science di Pangeran Biru.

"Kita saat ini sudah selangkah lebih maju. Karena sports science juga memiliki peran penting di beberapa negara berkembang untuk memajukan sepakbola. Saya kira PERSIB adalah salah satu yang pertama di Indonesia yang memiliki departemen ini," ujarnya melalui sambungan telepon, Senin 16 November 2020.

Alvin juga bekerja sama dengan tim medis lainnya seperti dr Rafi Ghani, fisioterapis Benidektus Adi Prianto dan dua masseur tim.

"Kami sangat senang dengan tim medis yang kami miliki. Ketika nanti kompetisi 2021 dimulai, maka departemen sports science ini akan menjalankan peran yang sangat fundamental," imbunnya. (*)