BNI Asset Management-Dompet Dhuafa Donasi Sembako ke Masyarakat Terdampak Covid 19

Oleh : Herry Barus | Jumat, 22 Mei 2020 - 06:00 WIB

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Banyak masyarakat yang bekerja sebagai pedagang kecil atau pekerja harian mendapatkan kesulitan karena menurunnya pesanan atau pembeli. Mengakibatkan kondisi ekonomi masyarakat lesu akibat masa pandemi Covid 19.

etelah melakukan penandatangan antara BNI Asset Management (AM) dengan Dompet Dhuafa pada Selasa (19/5/2020), mendistribusikan paket sembako kepada 100 penerima manfaat di Pondok Jaya, Tangerang Selatan. Kamis (21/05/2020)

“Bapak mohon diterima paket sembako ini hasil dari donasi karyawan dan direksi BNI AM untuk membantu masyarakat sekitar, mudah-mudahan meringankan beban saudara-saudara kita yang membutuhkan, melalui pensdistribusian sembako ini dapat membantu orang-orang yang membutuhkan akibat terdampak dari Covid-19 yang melanda masyarakat melalui Dompet Dhuafa,” ujar Putut selaku selaku Direksi BNI Asset Management.

Bantuan donasi tersebut sebagai kepedulian seluruh unsur di BNI-AM dalam program CSR #Investasikebajikan - THR untuk sesama, yang mendonasikan 1.602 paket sembako untuk masyarakat terdampak Corona (Covid-19). Sejumlah sembako tersebut akan disalurkan ke wilayah Jabodetabek, yang menjadi episentrum pandemi Corona di Indonesia. Sejumlah donasi tersebut merupakan dana patungan dari seluruh karyawan BNI Asset Management yang kompak membantu di Ramadhan ini.

Ali (44) Selaku  ketua RT menghaturkan, "Rasa terima kasih kepada BNI AM atas paket sembako yang diterima. Hal ini sangat membantu para warganya di masa pandemik seperti sekarang, dan momentumnya juga sangat berdekatan dengan kebutuhan lebaran. Kami terima bapak paket sembako ini. Dan memang ini sangat membantu warga sekitar sini yang penghasilannya banyak bergantung dari usaha harian”.

Sejak pertama kali terjun dalam penanganan wabah Corona (Covid-19) pada Maret lalu, Dompet Dhuafa tak henti berinovasi. Mulai dari pembuatan Disinfection Chamber hingga penyaluran sembako kepada ribuan masyarakat terdampak. Tim Dompet Dhuafa mengajak masyarakat untuk bersama-sama membantu kelompok rentan pra sejahtera yang terdampak pandemi Covid-19 melalui donasi.