Parakrama Organizier Selenggarakan Balai Sudirman Wedding Fair 2017

Oleh : Chodijah Febriyani | Rabu, 22 Maret 2017 - 16:48 WIB

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Masyarakat  yang sedang ingin merencanakan pesta pernikahan dengan pasangan Anda. Kali ini, Parakrama Group Organizer menyelenggarakan pameran pernikahan tradisonal dan mulim dengan mengusung tema "Balai Sudirman Wedding Fair (BSWF)" The Royal Wedding, dan acara ini berlangung selama tiga hari, mulai tanggal 24 hingga 26 Maret 2017.

"Dengan diselenggarakan BSWF ini,  kami menghadirkan Wedding Expo terbaik bagi calon pengantin, dan para calon tersbut mendapatkan refresni yang terbaik," ujar Arief Rachman, Marketing Director Parakrama Organizer, Rabu (23/3/2017).

Balai Sudirman Wedding Fair (BSWF) ini bertempat di Balai Sudirman tepatnya du Panti Prajurit. Wedding Fair ini diikuti oleh 100 peserta vendor pernikahan Tradisional dan Muslim. Vendor tersebut menyediakan beberapa pilihan mulai dari venue, catering, dekorasi, busana pengantin, perhiasan pernikahan, tata rias pengantin adat hingga paket wedding entertaiment.

Untuk kali ini,  BSWF ini dengan konsep Muslim dan Tradisional. Untuk hari pertama, akan disambut oleh tarian adat-adat tradsional. 

Lanjutnya, Arief Ia mengatakan bahwa 50 persen di Jakarta masih banyak yang menggunakan adat Jawa.

Untuk pembukaan dihari pertama, Kementerian Perindustrian turut serta dalam pembukaan Balai Sudirman Wedding Fair (BSWF) The Royal Wedding. Acara ini terbuka untuk umum dan gratis. 

"Selain gratis untuk umum, Kami juga menyediakan promosi bagi pengunjung dengan memberikan promosi wedding package diskon 5  hingga 20 persen," pungas Arief Rachman.