Simak Cara Penukaran Uang Baru di Lapangan IRTI Monas

Oleh : Ahmad Fadli | Jumat, 17 Mei 2019 - 10:52 WIB

INDUSTRY.co.id, Jakarta -  Menyambut Hari Raya Idul Fitri 2019 menjadi momentum kumpul bersama sanak family, selain mencicipi aneka kudapan lebaran, bagi sebagian besar masyarakat membagikan uang lembaran baru kepada sanak family, tetangga, dan kerabat jadi tradisi menarik secara turun temurun.

Nah bagi Anda ingin menukarkan uang lembaran baru, kini telah hadir jasa penukaran uang di lapangan parkir IRTI Monas sejak 13 Mei hingga 29 Mei 2019.

Bagi Anda yang hendak menukarkan uang lembaran baru tersebut ada baiknya memperhatikan hal berikut ini sebelum datang ke lapangan parkir IRTI Monas:

  1. Datang ke IRTI Monas
  2. Mengambil nomor urut antrean kepada petugas security yang telah dibuka pukul 08.00 WIB hingga tutup pukul 14.00 WIB
  3. Siapkan uang yang akan ditukar. Apabila belum mengambil uang, disediakan mesin ATM disetiap mobil bank keliling
  4. Setiap orang hanya boleh menukarkan uang lembaran baru sebanyak Rp 3,9 juta perhari per KTP dan baru bisa menukarkan kembali setelah tiga hari.
  5. Untuk penukaran uang baru tersebut rinciannya ialah pecahan Rp 20 ribu sebanyak Rp 2 juta, pecahan Rp 10 ribu sebanyak Rp 1 juta, pecahan Rp 5 ribu sebanyak Rp 500 ribu, dan pecahan Rp 2 ribu sebanyak Rp 400 ribu.

Berikut ini beberapa bank menyediakan layanan jasa penukaran uang baru di lapangan parkir IRTI Monas. BRI, BJB, Bank Mandiri, Bank Maspion, BRI Syariah, CIMB Niaga, Bank Permata, Bank Sinar Mas, BTN, BNI Syariah, Bank Danamon, Bank DKI, Maybank, Bank Mandiri Syariah, Bank Mega, dan BCA.