2018, Laba Grup Tunas Naik

Oleh : Wiyanto | Selasa, 07 Mei 2019 - 16:28 WIB

INDUSTRY.co.id

Jakarta - PT Tunas Ridean Tbk (Tunas Group) berhasil menciptakan pertumbuhan positif sepanjang 2018 di tengah-tengah persaingan yang ketat di industri otomotif. Pendapatan bersih Tunas Grup untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2018 sebesar Rp13,4 trilyun naik 4% dari tahun sebelumnya, sementara laba yang diatribusikan kepada pemegang saham Rp560,2 milyar naik 18%.

"Laba per saham juga naik 18% menjadi Rp100," ujar Rico Setiawan, Direktur Utama PT Tunas Ridean Tbk di Jakarta, Selasa (7/5/2019).

Laba Grup dari bisnis otomotif naik 21% menjadi Rp292,9 milyar, disebabkan oleh meningkatnya marjin dari perdagangan mobil dan kenaikan penjualan unit motor. Pasar mobil nasional naik 7% menjadi 1,2 juta unit, sedangkan penjualan mobil Grup turun 6% menjadi 48.326 unit dikarenakan intensitas persaingan. Pasar motor nasional naik 8% menjadi 6,4 juta unit, sedangkan penjualan sepeda motor Grup yang terutama berlokasi di Sumatra mendapatkan keuntungan dari kenaikan harga hasil pertanian yang menyebabkan kenaikan penjualan sebesar 11% menjadi 248.857 unit.

Kontribusi Top of Form laba dari bisnis rental naik 12% menjadi Rp69,7 milyar, terutama disebabkan oleh keuntungan yang lebih tinggi dari pelepasan/penjualan armada, diimbangi dengan kenaikan biaya depresiasi dan pinjaman terkait dengan ekspansi dan penggantian armada. Armada rental sedikit meningkat menjadi 8.634 unit.

Perusahaan asosiasi yang 49% sahamnya dimiliki Grup, Mandiri Tunas Finance, memberikan kontribusi laba sebesar Rp197,6 milyar, naik 15% dari tahun lalu utamanya disebabkan oleh kenaikan pendapatan dari portofolio kredit yang lebih besar. Jumlah pembiayaan baru meningkat sebesar 22% menjadi Rp27,0 trilyun.