Standard Chartered Tingkatkan Literasi Keuangan Bagi 2500 Nasabah

Oleh : Ahmad Fadli | Rabu, 22 Februari 2017 - 21:14 WIB

INDUSTRY.co.id, Jakarta - Dalam meningkatkan literasi keuangan bagi nasabah, Standard Chartered Bank Indonesia menggelar seminar Wealth on Wealth (WOW). Agenda tahunan ini, diikuti sekitar 2.500 nasabah di Surabaya, Bandung, Jakarta dan Medan.

“Acara seminar Wealth on Wealth ini selama 13 tahun untuk memberikan pandangan-pandangan terkait kepada para nasabah dalam memandu pasar finansial global,” kata Chief Executive Officer Standard Chartered Bank Indonesia, Rino Donosepoetro, Selasa (21/2/2017).

Hadir sebagai pembicara Yunarto Wijaya selaku Direktur Eksekutif Charta Politika Indonesia, dan Head of Invesment Advisor Standard Chartered Bank Indonesia Heng Yang.

Berkaitan dengan dilaksanakannya seminar tahunan Standard Chartered Wealth-on-Wealth yang telah memasuki tahun ke-13 ini, Standard Chartered juga memperkenalkan produk wealth management baru, yaitu “Fund Focus”, sebagai alternatif investasi tambahan bagi nasabah. Fund Focus dibuat berdasarkan riset kualitatif dan kuantitatif internal melalui tiga pilar, yaitu performance, people dan process dengan potensi kinerja di masa depan.

Pada kesempatan tersebut, pihaknya juga meluncurkan produk bancassurance terbaru yang bekerja sama dengan PT Prudential Life Assurance, yaitu ‘Premium Waivers’ yang dibayarkan pada fase awal penyakit kritis. Rider ini yaitu “PRUearly Stage payor, PRUearly stage spouse payor dan PRUearly stage parent payor yang pertama kali diluncurkan di Indonesia.

“Kedua hal ini merupakan tawaran yang menarik karena kedua akan membantu keluarga Indonesia dalam menghadapi tahun mendatang,” kata  Bambang Simon Simarno, selaku Executive Director dan Country Head of Wealth Management Standard Chartered Indonesia.