Menko Darmin Pastikan BP Batam Tak Bubar

Oleh : Herry Barus | Kamis, 13 Desember 2018 - 07:43 WIB

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution memastikan bahwa Badan Pengusahaan Kawasan Perdagangan Bebas Batam (BP Batam) tidak dibubarkan.

"Nanti tetap akan ada BP Batam, aneh kalau ada yang membayangkan jadi tidak ada, berarti tidak ada lagi FTZ, siapa yang akan menjalankan?," kata Darmin saat ditemui awak media di Jakarta, Rabu (12/12/2018)

Darmin mengakui saat ini terdapat dualisme kewenangan dalam pengelolaan kawasan industri di Batam sehingga kerja BP Batam tidak begitu efektif. Untuk menyelesaikan persoalan tersebut, pemerintah memutuskan bahwa jabatan Kepala BP Batam nantinya akan dirangkap oleh Walikota Batam.

"Namanya dualisme, cara satu-satunya paling efektif dibuat satu. BP Batam masih tetap ada, tapi dirangkap oleh Wali Kota," ujarnya.

Darmin belum mau mengungkapkan teknis kewenangan Wali Kota Batam meski isyarat pengalihan pengelolaan BP Batam kepada pemerintah daerah itu sudah terlihat jelas.

"Supaya tidak ada dualisme, sehingga satu kepala, sederhana saja," ujarnya.