20 Negara Ramaikan Pameran World Education Festival 2017

Oleh : Ahmad Fadli | Senin, 20 Februari 2017 - 20:51 WIB

INDUSTRY.co.id, Jakarta - Bagi Anda yang mendambakan studi diluar negeri, Anda bisa menghadiri pameran yang digelar MSW Global & World Education Festival pada 25 hingga 26 Februari 2017 di Grand Ballroom Hotel Central Park Jakarta Barat.

Pameran pendidikan diikuti oleh 100 universitas dari 20 negara.  World Education  Festival menghadirkan universitas dari dalam dan luar negeri, beragam studi yang ditawarkan seperti kedokteran, TV broadcasting, perfilman, radio, fashion & design, kesenian, pariwisata, perbankan, aviation, culinary dan lainnya.

"Setiap tahunnya kami mengangkat tema yang berbeda, dengan pengisi acara yang berbeda juga, jadi yang datang tidak hanya untuk konsultasi pendidikan, mereka juga bisa ikutan seminar, workshop, demo, tentunya dengan lebih entertainment dan mengedukasi,” kata Anastasya Sri, selaku Operations Director dari MWS Global & World Education Festival, di Jakarta, Senin (20/2/2017).

Pada pameran pendidikan kali ini juga mengajak para praktisi serta professional, sebut saja Morgan Oey Indonesia aktor yang akan membawakan seminar dan sharing mengenai perfilman, Delon Tio Movie Director, Eddy Ongko Choreographer yang akan membahas tentang seni koreografi secara luas.

“Mengusung tema Think Big, Fly High, dan tema yang berbeda-beda, kami optimis menargetkan 5000 pengunjung dalam 2 hari pameran,” jelasnya

Selain itu, pihaknya telah menyiapkan beberapa bus yang akan menjemput dan mengantar para sisiwa dari sekolah-sekolah. Pameran ketiga kalinya  ini dibuka untuk umum dan juga gratis.