Ribuan Warga Vietnam Tertarik Inovasi Cuci Otak Dokter Terawan

Oleh : Ahmad Fadli | Senin, 12 November 2018 - 12:39 WIB

INDUSTRY.co.id, Jakarta - Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto menandatangi nota kesepahaman dengan PT Clinique Suisse Vietnam dalam melakukan tindakan Digital Subtraction Angiography (DSA). Selain itu, kerjasama ini bertujuan sebagai medical tourism atau wisata kesehatan Indonesia. Untuk mengawali kerja sama ini, akan dilakukan penanganan kesehatan kepada 1.000 warga Vietnam.

"Ini untuk 1.000 teman-teman dan sahabat-sahabat dari Vietnam. Ini juga dalam rangka menggalakkan medical tourism. Saya bahagia, karena sebagai pihak rumah sakit diberikan untuk memberikan pelayanan yang terbaik yang bisa diberikan untuk sahabat-sahabat kita di mancanegara," ucap Dokter Terawan Agus Putranto SpRad(K) di RSPAD, Jakarta, Senin (12/11).

Terawan yang juga menjabat sebagai Kepala RSPAD berjanji memberikan yang terbaik. Menurutnya, 1.000 pasien Vietnam ini langkah awal. "Kami percaya ini bukan kebetulan. Dan ini berkah dari TYME. Ini awal dari hal yang lebih besar akan datang. Dimulai dari 1.000, kemudian 2.000, dan 3.000," jelas Dokter Terawan.

"Semoga ini semua mendatangkan berkah dan berkat untuk bangsa dan negara kita," tambahnya.

Sementara itu, Komisaris PT Clinique Suisse Hariyanto menyampaikan, metode yang diterapkan Dokter Terawan sudah sangat dikenal. Bahkan beberapa pasiennya dari mancanegara dan mendapatkan hasil luar biasa.

"Saya ingin memberikan satu gambaran apa yang dilakukan RSPAD khususnya DSA sudah sangat dikenal. Dengan kaitannya medical tourism kami melihat satu peluang treatment DSA ini menjadi unggulan untuk menembus pasar panca negara. Kami melakukan uji coba mendatangkan pasien dari Vietnam dan ini luar biasa. Ini dari mulut ke mulut," jelas Hariyanto.