2020, Apple Bakal Rilis iPhone 5G

Oleh : Ahmad Fadli | Selasa, 06 November 2018 - 10:52 WIB

INDUSTRY.co.id, Jakarta - Di saat sejumlah vendor smartphone terang-terangan menyiapkan perangkat 5G mereka. Apple ternyata diam-diam ikut kepincut mendatangkan iPhone yang mendukung jaringan 5G.

Operator Amerika Serikat (AS) berlomba untuk menjadi yang pertama merilis jaringan 5G. Sementara itu, produsen smartphone tak kalah mempersiapkan agar perangkatnya dapat mendukung jaringan generasi kelima tersebut.

Menurut laporan Fast Company yang dikutip dari Phone Arena, Selasa (6/11/2018), Apple menargetkan dapat mendatangkan iPhone 5G pertamanya pada tahun 2020.

Berdasarkan sumber anonim yang mengetahui proyek Apple, mengungkapkan kalau modem Intel 10-nanometer 8161 akan secara eksklusif digunakan di jajaran iPhone mendatang. Sejak 2016, Apple menggunakan model dari Qualcomm dan Intel.

Pengujian chip 8060 yang pendahulunya, hasilnya tidak begitu menggembirakan. Intel pun tengah berjuang mengurangi pembuangan panas dari komponen-komponennya itu.

Operator AS akan bergantung spektrum antara 30 dan 300 GHz untuk menggelar layanan 5G. Diketahui, band ini cukup menguras power dan unit pengujian saat dengan modem 8060 mengalami masalah dengan akumulasi panas, sehingga berpengaruh negatif pada masa pakai baterai.

Terkait persoalan tersebut, Intel diyakini mampu menyelesaikannya. Tetapi di sisi lain, Apple akan menunjuk MediaTek sebagai pemasok chip alternatif, apabila masalah yang dihadapi Intel terus berlanjut.

Sedangkan produsen smartphone Android seperti Samsung, Huawei, dan Xiaomi akan menggunakan modem Qualcomm X50 5G.