Industri Motor Diminta Latih Usaha Bengkel Hingga ke Desa

Oleh : Ahmad Fadli | Kamis, 01 November 2018 - 17:58 WIB

INDUSTRY.co.id, Jakarta - Kementerian Perindustrian mendorong agar industri sepeda motor ikut serta dalam kegiatan pelatihan perbengkelan atau keterampilan bagi masyarakat bahkan hingga ke desa-desa.

“Syukur-syukur kalau ada program pelatihan keterampilan bengkel di desa-desa. Kira-kira bisa nggak pak?kita akan dorong untuk pelatihan dorong untuk pelatihan perbengkelan di desa,” kata Airlangga Hartato menanyakan kepada pihak Asosiasi Industri Sepeda Motor (AISI) ketika membuka pameran IMOS 2018 kemarin.

Industri sepeda motor di Indonesia cukup besar. Setahun bahkan penjualan sepeda motor di Indonesia mencapai 5 hingga 6 juta unit. Tentu ini berkontribusi juga terhadap tenaga kerja di Indonesia. “Jumlah tenaga kerja secara langsung 800 ribu dan secara tidak langsung plus komponen dan lain-lain 1,5 juta orang. Ini tentunya kita melihat bahwa lapangan kerja mulai perakitan sampai komponen, tier 1, tier 2 sampai tier 3 sampai bengkel tentu multiplier efeknya  besar sekali," ujar Airlangga.

Airlangga mengatakan, Kementrian Perindustrian mendorong agar ke depan industri sepeda motor ikut serta dalam kegiatan pelatihan perbengkelan atau keterampilan bagi masyarakat. Dengan begitu, masyarakat bisa merasakan manfaat dari industri sepeda motor ini dan bisa mendorong usaha-usaha bengkel perawatan kendaraan.