Aksi Jual Diperkirakan Akan Terjadi

Oleh : Wiyanto | Jumat, 19 Oktober 2018 - 09:54 WIB

INDUSTRY.co.id

Jakarta - Diharapkan IHSG selanjutnya dapat bertahan di atas support 5813-5828 dan Resisten diharapkan dapat menyentuh kisaran 5868-5882. Pelemahan IHSG hampir menutup utang gap di kisaran 5800-5819.

"Diperkirakan aksi jual masih terjadi di akhir pekan menyusul masih adanya kecenderungan pergerakan negatif dari sejumlah bursa saham global. Diharapkan aksi ambil untung tidak terjadi banyak untuk mempertahankan posisi IHSG. Tetap mewaspadai adanya pelemahan lanjutan," ujar analis Pasar Modal Reza Priyambada di Jakarta, Jumat (19/10/2018).

Ia sodorkan Saham-saham pilihan:

*INAF* Trading buy selama bertahan di atas 4320. Support 4300-4320 Resisten 4420-4430

*GGRM* Trading sell jika 79000 gagal bertahan. Support 78450-79000 Resisten 79800-80000

*SMCB* Trading buy selama bertahan di atas 1700. Support 1695-1700 Resisten 1765-1780

*INKP* Trading buy selama bertahan di atas 13375. Support 13300-13375 Resisten 13650-13800

*NIKL* Trading buy selama bertahan di atas 3620. Support 3600-3620 Resisten 3700-3710

Kembalinya aksi jual membuat laju IHSG berada di kisaran target support 5836-5848.