Kemiskinan Masyarakat di Kowane Selatan Sultra Masih Tinggi

Oleh : Herry Barus | Jumat, 31 Agustus 2018 - 13:45 WIB

INDUSTRY.co.id - Andoolo, Sultra- Menteri Keuangan (Menkeu) RI, Sri Mulyani mengaku prihatin dengan angka kemiskinan di Kabupaten Konawe Selatan, Sulawesi Tenggara (Sultra) yang masih tinggi.

"Dengan besarnya anggaran yang masuk di Konawwe Selatan, angka kemiskinan harus dibawah angka 10 persen atau dibawah angka kemiskinan nasional," kata Sri Mulyani, saat menghadiri Diseminasi Dana Desa di Desa Ambaipua, Konawe Selatan, Kamis (30/8/2018)

Sri Mulyani berharap, Bupati Konawe Selatan dapat menurunkan angka kemiskinan pada tahun 2019 dan menyalip tingkat kemiskinan nasional.

"Saya harap 2019 tingkat kemiskinan di Konawe Selatan bisa menyalip nasional yang saat ini nasional berada dibawah 10 persen," katanya.

Ia meyakini, Konawe Selatan dapat menurunkan tingkat kemiskinan, mengingat ada dana desa yang merupakan uang rakyat yang dikumpulkan lewat pajak.
 

"Karena itu pada kepala desa memiliki tugas untuk mengelola dana desa juga meningkatkan kesejahteraan rakyat atau menekan angka kemiskinan di wilayahnya," katanya.

Menurut dia, angka kemiskinan bisa dirutunkan melalui pengelolaan dengan baik Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) yang tersebar di 336 desa dari 25 kecamatan di Konawe Selatan.

Keberadaan Menkeu di Konawe Selatan dalam rangka kunjungan kerja terkait penggunaan dana desa di daerah itu yang diharapkan bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat.