Agustus, SMF Akan Terbitkan EBA Ritel

Oleh : Ahmad Fadli | Senin, 23 Juli 2018 - 18:07 WIB

INDUSTRY.co.id, Jakarta - Usai meresmikan unit usaha syariah melalui penerbitan efek beragun aset syariah berbentuk surat partisipasi (EBAS –SP), Kini PT Sarana Multigriya Finansial berencana terbitkan efek beragun aset ritel (EBA Ritel) pada Agustus mendatang.

“EBA ritel ini mungkin belum diumukan menjadi suatu produk. Jadi kami melakukan pertama kali khusus EBA,” kata Direktur SMF Trisnadi Yulrismam, di Jakarta, Senin (23/7).

Trisnadi menjelaskan, karena ingin menjaring investor perorangan, maka nilai yang diperdagangkan nanti tidak akan berbeda jauh dengan unit reksadana.

 "Satuan perdagangannya tidak berbeda jauh seperti reksa dana saat ini sebesar Rp 100.000 per kupon. Siapa pun bisa membeli, mulai dari Rp 100.000, Rp 200.000," ungkapnya.

Dia pun memastikan, instrumen EBA ritel merupakan produk investasi dengan fixed income yang aman, lantaran jaminan asetnya. Sementara, kata Trisnadi, juga akan memberikan penawaranan bunga menarik bagi investor. Meski dirinya belum menyebut besaran return yang akan didapat investor, namun, dirinya menjamin EBA Ritel ini sudah mendapatkan rating AAA dari lembaga pemeringkat efek.

"Jadi tergantung EBA yang mau dilepas, tapi yang pasti bersaing dengan bunga pasar yang berlaku saat ini. Dengan tenor, waktu yang kurang lebih sama," pungkasnya.