Kuliner Khas Korea Selatan Ini Bisa Kamu Jadikan Menu Buka Puasa

Oleh : Dina Astria | Minggu, 03 Juni 2018 - 15:35 WIB

INDUSTRY.co.id -Bagi kamu yang sering menonton drama dan film Korea pastinya selalu merasa tergoda untuk mencoba makanan yang disajikan saat scene-scene di dalamnya. Walau sedang menjalankan ibadah puasa, kamu jangan khawatir, ragam kuliner khas Korea Selatan ini bisa kamu jadikan menu berbuka puasa, lho.

1. Korean BBQ

Menu kuliner ini sangat cocok untuk kamu yang ingin langsung menyantap main dish. Dengan daging wagyu berkualitas, ditambah dengan bumbu barbeque yang khas.

(Source: DiscoverKorea)

2. Bimbimbap

Kuliner yang satu ini merupakan semangkuk besar nasi, yang disajikan dengan potongan beberapa sayuran seperti lobak, wortel, tauge dan timun. Lalu, ditambah dengan daging sapi, telur, rumput laut, minyak wijen dan saus pedas gochujang.

(Source: Taste.com)

3. Ayam Keju Mozarella

Menu ini terbilang sedang hits lho, di Indonesia. Balutan keju mozzarella dengan sweet soy sauce yang menjadi bumbu utama dari menu kuliner ini. Dengan pilihan daging yang cukup banyak, tak hanya daging ayam, namun juga tersedia beberapa daging seafood.

(Source: Sportourism)