BNI Syariah Berbagi ke Yatim dan Duafa

Oleh : Wiyanto | Minggu, 03 Juni 2018 - 09:50 WIB

INDUSTRY co.id - Jakarta-Jakarta-BNI Syariah memberikan santunankepada 60 anak berupa sembako, alat-alat sekolah, baju lebaran, serta bantuan fasilitas kebutuhan panti berupa kasur, kipas angin dan renovasi atap kamar panti yang bocor.

“ Alhamdulillah, BNI Syariah sebagai Hasanah Banking Partner, diusia ke delapan tahun ini bersama segenap insan hasanah membagi kisah cinta mereka melalui berbagai kegiatan bermanfaat bersama anak dhuafa/yatim maupun orang tua yang ada di panti jompo dan panti asuhan ujar Abdullah Firman Wibowo Jumat (1/6/2018).

Direktur Kepatuhan dan Risiko BNI Syariah, Tribuana Tunggadewi mengunjungi panti jompo, berinteraksi, bernyanyi bersama, dan memberikan santunan bagi 300 penghuni panti berupa uang tunai, sembako, diapers, obat-obatan, baju olahraga, handuk dan baju koko. Direktur Bisnis BNI Syariah, Dhias Widhiyati berbuka puasa bersama serta memberikan santunan berupa uang tunai, tas, mukena, sarung untuk 75 anak yatim piatu dan dhuafa. SEVP Bisnis Ritel dan Jaringan BNI Syariah, Iwan Abdi memberikan santunan berupa uang tunai, tas sekolah, handuk, mukena, sarung serta berbuka puasa bersama 50 anak yatim piatu dan dhuafa. SEVP Keuangan dan Operasional, Wahyu Avianto memberikan santunan kepada 70 anak yatim piatu dan dhuafa berupa uang tunai, bingkisan tas sekolah, alat tulis dan alat makan.