Prajurit Denmako Pasmar-2 Sidoarjo Gelar Tausiyah

Oleh : Herry Barus | Minggu, 27 Mei 2018 - 13:28 WIB

INDUSTRY.co.id - Sidoarjo- Dalam rangka meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, prajurit Denmako Pasmar-2 melaksanakan Tausiah yang dibawakan oleh Ustad Fuad Baswedan di Masjid AL Bahar Kesatrian Moekijat Pasmar-2 Gedangan Sidoarjo. Jumat (25/5/2018) ).

Tausiyah yang di bawakan oleh Ustad Fuad Baswedan, kali ini menyampaikan materi tentang tauhid, dimana pembagian tauhid di kalangan para ulama adalah pembagian pemahaman tauhid menjadi tiga bagian, yaitu tauhid berupa rububiyah, uluhiyah, dan asma  wa shifat, tauhid rububiyah artinya adalah mengesakan Allah di dalam hal penciptaan, kepemilikan serta pengurusan.

Tauhid uluhiyah ataupun tauhid ibadah, disebut tauhid uluhiyah dikarenakan penisbatanya kepada Allah Subhanahu Wa Ta ala dan disebut tauhid ibadah dikarenakan penisbatannya kepada makhluknya atau hambanya. “Adapun maksud tersebut ialah pengesaan Allah dalam hal ibadah, yakni bahwasanya hanya Allah lah satu-satunya yang berhak untuk diibadahi / disembah, “ ujar Ustad Fuad Baswedan seperti dilansir laman Puspen TNI.

Tauhid asma wa shifat. Maksud dari hal ini adalah pengesaan terhadap Allah Azza wa Jalla dengan nama dan sifat-sifat yang jadi milik-Nya. Tauhid ini mewakili dua hal yaitu ketetapan dan kenafian, berarti kita harus menetapkan nama-nama dan sifat-sifat bagi Allah seperti halnya yang ditetapkan bagi diri-Nya.