Rumah Zakat Berangkatkan Dai ke Tiga Negara

Oleh : Nina Karlita | Sabtu, 19 Mei 2018 - 06:25 WIB

INDUSTRY.co.id - Bandung - Rumah Zakat mengirimkan tiga dai untuk melaksanakan kegiatan safari dakwah di tiga negara yakni Australia, Hongkong, Tiongkok dan Jerman dengan sasaran dakwah tenaga kerja dan warga negara Indonesia yang menetap tinggal di luar negeri.

"Insya Allah, Rumah Zakat akan memberangkatkan dai ke tiga negara," kata International Network Rumah Zakat, Joko Pamungkas kepada awak media, Jumat (18/5/2018)

Ia mengatakan, tiga dai yang siap diberangkatkan untuk berdakwah yakni Ustaz Rikza Maulana ke Australia, Ustaz Sulhan diberangkatkan ke Hongkong, dan Dr Ahmad diberangkatkan ke Jerman.

Sasaran dakwahnya, kata dia, yaitu para pekerja asal Indonesia dan warga negara Indonesia yang tinggal di tiga negara itu.

"Untuk pemberangkatan pertama akan dijadwalkan pada hari ini, sementara dua yang lainnya masih menunggu pengurusan visa," katanya.

Ia menyampaikan, khusus agenda dakwah di Hongkong, Rumah Zakat akan menjalin kerjasama dengan Indonesia Muslim Association (IMAH) untuk melakukan sinergi kebaikan dengan berbagai program Rumah Zakat.

Joko berharap, agenda tersebut bisa menjadi sarana dakwah dalam cakupan internasional, sekaligus membawa semangat berbagi.

Selain mengirimkan dai ke luar negeri, Rumah Zakat juga meramaikan dakwah nusantara dengan menugaskan Fasilitator Desa Berdaya sebagai dai lokal di 1.183 Desa Berdaya yang terdapat di 191 kota/kabupaten di Indonesia.

Para Dai tersebut bertugas untuk membina dan memberdayakan masyarakat.