Transaksi Non Cash di Indonesia Baru Mencapai 15 Persen

Oleh : Wiyanto | Selasa, 24 April 2018 - 07:39 WIB

INDUSTRY.co.id - Jakarta-Bank Indonesia (BI) menyatakan penggunaan uang cash masih yang terbesar di Indonesia, sebanyak 85 persen dari total 240 juta penduduk menggunakan transaksi uang cash.

"Belanja di kota Indonesia  lebih tinggi dari Singapur, tapi transaksi cash 85 persen. Sedangkan transaksi chas di Malaysia 42 persen dan Singapura 39 persen," ujar Onny Widjanarko, Kepala Departemen Kebijakan Sistem Pembayaran BI di Jakarta, Senin (23/4/2018).

Dengan adanya transaksi cash sebanyak 85 persen, lanjut dia, menjadi peluang bisnis industri fintech. Memang tidak semua fintech dapat menetas dengan baik, tergantung seberapa besar keberhasilannya bersaing

Perkembangan transaksi digital, kata dia, tumbuh positif. Tercatat dari sebelumnya 126 Fintech menjadi 184 perusahaan Fintech.

"Ini tantangan dan peluang Fintech pada bisnis payment digital. Malahan banyak potensinya," katanya.