Rinjani Travel Mart Dukung dan Promosi Pariwisata Mandalika

Oleh : Chodijah Febriyani | Rabu, 04 April 2018 - 17:15 WIB

INDUSTRY.co.id, Mataram - Pameran wisataRinjani Travel Mart yang diselenggarakan oleh Association Of The Indonesia Tours and Travel Agency (Asita) Nusa Tenggara Barat (NTB) yang digelar pada tanggal 4 hingga 6 April 2018 ini merupakan ajang Business-to-Business (B2B) mempertemukan sellers dari Lombok dan Sumbawa dengan buyers baik dari Indonesia maupun luar negeri.

Pameran ini digelar dalam rangka mempromosikan Mandalika sebagai salah satu 10 Destinasi Pariwisata Prioritas serta mensukseskan program Pesona Lombok Sumbawa dan Friendly Lombok.

Berlokasi di Hotel Golden Palace Mataram, NTB. Kegiatan ini menargetkan 50 sellers dari hotel dan travel agent di NTB dan 200 buyers dari Indonesia, Malaysia, Singapore, Brunei, dan Vietnam. Tercatat, 40 travel agen asal negeri jiran juga ikut hadir.

Dikutip dari suaramerdeka, Rabu (4/4/2018), Deputi Bidang Pemasaran I Kementerian Pariwisata, I Gde Pitana,Rinjani Travel Mart III bertujuan untuk mempromosikan Mandalika dalam kegiatan direct selling. Mandalika adalahsatu dari 10 Destinasi Pariwisata Prioritas.

"RTM III kali ini juga, dalam rangka mendukung promosi Mandalika sebagai salah satu 10 Destinasi Pariwisata Prioritas. Total ada tiga destinasi utama yang menjadi prioritas Bappenas yang dipantau oleh Kantor Staf Presiden (KSP), kata Pitana, didampingi, Asisten Deputi Pemasaran Area II Regional III Ricky Fauzi di Mataram, Rabu (4/4/2018).

Pitana juga berharap, khususnya para tour agent dan tour operators untuk menjual paket-paket wisata yang tematik, seperti paket wisata Ramadan. Pitana juga menjelaskan, RTM III cukup berbeda dengan penyelenggaraan Travel Mart lain.

"Kalau RTM III ini kan antara B to B. Jadi bisa saja dia baru ambil paket untuk beberapa bulan ke depan. Harapan kami bisa ada potensi transaksi, baik langsung maupun bulan berikutnya," ujarnya.